Bagi-bagi Tips & Manfaat 'Yoga Jenis Baru'

Rabu, 14 Oktober 2015 - 05:25 WIB
Bagi-bagi Tips & Manfaat Yoga Jenis Baru
Bagi-bagi Tips & Manfaat 'Yoga Jenis Baru'
A A A
JAKARTA - Yoga dikenal sebagai salah satu olahraga ringan yang membutuhkan konsentrasi, dimana sesorang harus dapat memusatkan pikiran, untuk mengontrol panca indera dan tubuhnya secara keseluruhan.

Saat ini, yoga memiliki berbagai macam jenis dari berbagai negara pula. Seperti salah satunya adalah ‘Kalari Yoga’ yang berasal dari Singapura.

Sang pelopor Kalari Yoga, Amanda Koh, mengaku yoga jenis ini cukup berbeda dari jenis yoga lainnya.

“Kalari yoga memiliki gerakan yang berbeda. Gerakan-gerakannya lebih pelan, banyak pengulangan, sangat cocok untuk pemula. Namun bagi yang bukan pemula, mereka juga akan menyukainya karena ini jenis yoga yang berbeda,” jelas Amanda Koh kepada Sindonews di sela-sela acara Jakarta Yoga Festival 2015 di Ancol, akhir pekan lalu.

Wanita yang juga rutin menjadi instruktur yoga di ‘Negeri Singa’ (Singapura, red) ini juga mengatakan. Meski Kalari Yoga tergolong baru, terutama di Indonesia. Pertumbuhan peminat yoga kini semakin banyak. Ia juga terus berusaha memperkenalkan olahraga ini kepada masyarakat.

“Yoga bisa dikatakan baru untuk komunitas masyarakat di sini, di Indonesia. Namun komunitasnya terus bertambah. Semakin banyak yang mengikuti yoga, mereka sepertinya semakin mengerti manfaat yoga,” tutur Amanda.

“Kalari Yoga juga sangat baru disini. Sebelumnya saya sudah pernah perkenalkan ini (Kalari Yoga) di Bali, tapi ini adalah pertama kali saya ke Jakarta. Saya biasanya persiapkan music yang enak, supaya bisa memperkenalkan Kalari ke masyarakat. Jadi mereka bisa menikmati setiap gerakannya,” imbuh wanita yang juga jadi salah satu instruktur pengisi acara Jakarta Yoga Festival 2015 ini.

Nah kalau bicara soal manfaatnya, Amanda mengatakan. Tak hanya kesehatan, Kalari Yoga tentu dapat memengaruhi penampilan dan kecantikan Anda.

“Manfaatnya bisa menambah kekuatan tubuh, body control, menurunkan berat badan, membuat Anda lebih aware dan mencintai tubuh Anda. Namun jangan pernah melakukan yoga karena ingin menurunkan berat badan. Karena itu akan terjadi dengan sendirinya. Akan lebih baik jika Anda menikmati proses dimana tubuh Anda bergerak, darah Anda mengalir dengan lancar, entah dengan Kalari, yoga, pilates, atau apapun. Oya, you’ll look good, too!” pungkasnya.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4520 seconds (0.1#10.140)