Miarosa Luncurkan Busana Pengantin Muslim Tradisional

Rabu, 18 Januari 2017 - 15:18 WIB
Miarosa Luncurkan Busana Pengantin Muslim Tradisional
Miarosa Luncurkan Busana Pengantin Muslim Tradisional
A A A
JAKARTA - Memeringati hari jadi yang ke-17 tahun, sanggar rias dan busana ternama, Miarosa menggelar mini fashion show di Glasshouse Restaurant, Aston Kuningan, Jakarta, Selasa (17/1/2017). Sebanyak lima busana pengantin dipamerkan dengan tiga gaya pengantin hijab nasional.

Menariknya, koleksi busana pengantin yang dihadirkan berbeda dengan busana pengantin lainnya. Pasalnya, selain berfokus pada busana pengantin muslimah atau hijab, juga menampilkan unsur tradisional yang dikembangkan dari daerah asalnya.

Seperti halnya Sunda, Minang, Makassar, Palembang dan Betawi. Busana pengantin yang dihadirkan pun terlihat semakin indah dengan dilengkapi payet-payet, kristal dan swarovski. Sementara untuk pemilihan material, digunakan bahan brokat, jacquard dan tile.

Kemewahan pun semakin terpancar dari aksesoris tradisional tanpa meninggalkan pakem yang ada dalam setiap adat yang digunakan. Sementara garis desain kebaya Nasional dan gaun memiliki ciri khas kerah shanghai atau kerah dengan desain tinggi menutupi leher.

"Banyak pilihan di tempat kita. Misalnya mereka menginginkan busana muslim tradisional kita ada. Pakem 100% memang tidak ada. Mungkin tradisionalnya lebih ke asesoris, hiasannya jadi gaya pakemnya masih ada," papar founder Miarosa, Samia Nahdi saat jumpa pers di Glasshouse Restaurant, Aston Kuningan, Jakarta, Selasa (17/1/2017).

Warna yang digunakan pun sangat menarik. Seperti warna feminin, yakni putih, off white, pink, biru muda, gold, ungu muda, merah, hijau, biru hitam dan warna lainnya yang bisa disesuaikan dengan keinginan para calon pengantin. Tak hanya itu, wanita yang akrab disapa Mia ini menjelaskan, untuk calon pengantin yang tidak ingin menggunakan busana tradisional, Miarosa juga menghadirkan koleksi berupa kebaya dan gaun.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9009 seconds (0.1#10.140)