Menikmati Keindahan Laut lewat Google

Selasa, 09 Juni 2015 - 10:45 WIB
Menikmati Keindahan...
Menikmati Keindahan Laut lewat Google
A A A
Indonesia memiliki keanekaragaman hayati laut di luar biasa. Tapi, tidak semua orang berkesempatan untuk menikmati serta mengapresiasinya dengan menyelam (scuba diving).

Nah, melalui teknologi, mereka yang belum pernah menyelam pun bisa menyaksikan keanekaragaman bawah laut Indonesia. Caranya, menggunakan layanan StreetView dari Google Maps yang kini sudah mendokumentasikan beberapa lokasi bawah laut Indonesia. Bahkan, untuk merayakan Hari Laut Sedunia, Senin (8/6) silam, Google Maps juga menambahkan gambar Street View bawah laut baru di beberapa lokasi.

Mulai dari Liberty Wreck, Tulamben, Bali, Jaco Island, Timor Leste, Nudi’s Retreat, Manado, hingga Cape Kri, Raja Ampat, Indonesia. Dengan sekali klik, misalnya, Anda dapat menyelam dengan iklan Mola-Mola yang misterius, eksotis, dan berukuran besar di Bali.

”Kami berharap masyarakat semakin terinspirasi untuk mempelajari lebih jauh tentang perubahan kondisi lautan. Sehingga bisa libatkan diri melindungi dan menjaga lautan,” ungkap Brian Sullivan, Program Manager, Google Ocean.

Danang arradian
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1008 seconds (0.1#10.140)