Bertenaga dan Tahan Lamam

Selasa, 30 Juni 2015 - 09:36 WIB
Bertenaga dan Tahan Lamam
Bertenaga dan Tahan Lamam
A A A
Huruf “P” di Lenovo P90 berarti power. Maksudnya, smartphone ini memiliki kapasitas baterai besar. Yakni 3.900 mAh atau dua kali lipat dari normal.

Daya tahan baterai kini jadi kebutuhan seiring gaya hidup warga urban/pebisnis yang semakin mobile atau memiliki gaya hidup aktif. Walau power bank membantu, tapi memiliki smartphoneyang bisa dipakai seharian lebih memudahkan. Dibanderol Rp4 juta, Lenovo P90 memiliki desain simpel. Tebal namun kokoh. Penampang layar Full HD 5,5 inci beresolusi 1080x1920 piksel cukup nyaman.

Meski, ukuran tubuhnya yang lebar membuat P90 sulit dinavigasikan hanya lewat satu tangan. Konsep unibody mengadopsi tren yang banyak dipakai saat ini. Supaya lebih elegan dan mewah. SIM card harus dipasang melalui tray slot pada sisi perangkat yang bisa ditarik keluar. P90 hanya menyediakan satu slot SIM card.

Selain itu disertakan juga didalamnya pelapis layar dan sebuah back cover berbahan plastik yang memiliki lapisan kesat sehingga nyaman dan tidak licin. Kamera utama 13 megapiksel dilengkapi dual LED flash untuk memudahkan mengambil gambar. Kamera depan 5 megapikselnya pun cukup baik. Hanya, mode pengambilan foto yang tersedia hanya auto, HDR, dan panorama.

Tidak ada setting manual. Di dapur pacunya, Lenovo P90 dibekali prosesor Intel Atom Z3560 quad-core 1.8 GHz dengan dukungan RAM 2 GB dan memori internal 32 GB. Spek ini cukup baik. Prosesornya responsif, dan ruang penyimpanan besar. Namun, Lenovo P90 juga tidak menyediakan selot micro SD seperti yang banyak diadopsi saat ini. Jadi, mau tidak mau Anda harus berhemat dalam hal menyimpan berbagai jenis data.

Walau sebenarnya 32 GB itu sudah sangat cukup untuk menyimpan berbagai file video, fotp, atau gae. Meskipun masih berjalan di sistem operasi Android KitKat, tapi Lenovo P90 sudah mendukung 4G LTE.

Baterai sebesar 3.900mAh dan pemakaian cukup aktif hanya membuat Anda perlu mengisi dayanya sekali dalam sehari. Tidak adanya fitur quick charging menurit Lenovo untuk menjaga agar kualitas baterai tidak cepat menurun.

Cahyandaru kuncorojati
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6948 seconds (0.1#10.140)
pixels