Trailer Film ke-4 Alvin and the Chipmunks Dirilis

Kamis, 09 Juli 2015 - 16:38 WIB
Trailer Film ke-4 Alvin...
Trailer Film ke-4 Alvin and the Chipmunks Dirilis
A A A
LOS ANGELES - Trailer resmi untuk film terbaru Alvin and the Chipmunks: The Road Chip telah dirilis. Dalam sekuel keempat dari film seri Alvin and the Chipmunks ini, trio tupai, Alvin, Simon dan Theodore, menjalankan misi untuk menggagalkan prosesi lamaran Dave (Jason Lee) dengan kekasihnya.

Trio tupai ini menjadi sangat khawatir ketika sosok ayah mereka, Dave ingin melamar kekasih barunya.

Karena takut kehilangan Dave, ketiga tupai ini melakukan perjalanan ke New York untuk mencegah prosesi lamaran tersebut. Dalam trailer terlihat adegan pesta dimana para chipmunks menari diatas mobil mewah seperti Ferrari dan BMW.

Dilansir dari Aceshowbiz, film ini tampaknya memiliki alur cerita yang tak jauh berbeda seperti film-film sebelumnya. Para chipmunks juga tetap menyanyikan lagu-lagu populer dengan suara mereka yang bernada tinggi dan melengking.

Menurut sinopsis resmi, film ini menceritakan tentang kesalahpahaman trio chipmunks yang menganggap setelah Dave melamar kekasihnya di New York City, Dave akan membuang dan melupakan mereka. Ketakutan akan memperoleh saudara tiri juga dirasakan oleh Alvin, Simon dan Theodore. Oleh karena itu, mereka melakukan perjalanan panjang demi membatalkan momen bahagia Dave tersebut.

Justin Long, Jesse McCartney, dan Matthew Gray Gubler kembali berbagi tugas untuk mengisi suara Alvin, Theodore dan Simon. Film yang disutradarai oleh Walt Becker ini dikabarkan akan tayang di bioskop AS pada 23 Desember tahun ini.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1151 seconds (0.1#10.140)