Berburu Suvenir Unik di Dong Xuan Market

Jum'at, 21 Agustus 2015 - 08:55 WIB
Berburu Suvenir Unik...
Berburu Suvenir Unik di Dong Xuan Market
A A A
Ketika mengunjungi Vietnam, Dong Xuan Market adalah salah satu tempat yang wajib didatangi kala ingin memuaskan hasrat Anda dalam berbelanja, terutama memborong oleh-oleh. Berlokasi di pusat Kota Hanoi, pasar tradisional ini merupakan pasar tertua dan terbesar di sana.

Dong Xuan Market atau disebut juga Cho Dong Xuan dibangun pada masa kolonialisme Prancis pada 1889. Letaknya berada di Dong Xuan Street, dekat dengan Hang Dao Street dan berada di sebelah utara Old Quarter.

Dulu, Old Quarter di Hanoi mempunyai dua pasar induk, satu di Hang Duong Street dan lainnya berada di Hang Ma Street. Namun, pada 1889, kedua pasar induk tersebut ditutup dan diganti dengan Dong Xuan Market. Pasar ini jaraknya sekitar 600 meter di sebelah utara Hoan Kiem Lake, yang mempunyai luas sekitar 6.500 meter persegi dengan atap sangat besar yang disuplai dari kontraktor asal Prancis bernama Poinsard Veyret.

Adapun yang paling dikenal dari pasar ini adalah lima lengkungan yang saling berhubungan pada pintu masuk yang terlihat sangat cocok dengan kubahnya. Masingmasing kubah mempunyai tinggi sekitar 19 meter dan lebar 25 meter. Tempat ini juga sering mengalami renovasi sebagai akibat dari perang dan kebakaran. Dong Xuan Market merupakan salah satu pasar besar yang menjadi pusat grosir untuk menjual berbagai macam barang.

Jika Anda sedang berburu hadiah dan suvenir, tempat ini sangat cocok didatangi. Selain harga barangnya murah, pilihannya juga banyak. Apalagi, kemampuan Anda dalam menawar harga masih bisa digunakan untuk memangkas harga yang dipatok oleh para penjual di pasar ini. Terdapat pula penjual handuk, tas, pakaian dalam, serta peralatan mandi.

Di lantai atas tersedia toko pakaian dan kain dengan kualitas yang bagus. Ada juga yang menjual keramik, barang antik, mebel, kacamata, elektronik, dan frame cantik di sini. Pada bagian belakang hall , Anda dapat bertemu dengan penjual bahan makanan, terutama menu makanan ekstrem yang sudah biasa dikonsumsi oleh masyarakat setempat.

Seperti kodok goreng, pasta daging ikan, nasi dan sup daging bebek, tiet canh atau darah bebek yang tidak dimasak, bihun, daging, dan olahan lain yang kemungkinan bakal membuat Anda merasa mual. Namun, ada bagian lain di Dong Xuan Market yang menyuguhkan makanan layak untuk dimakan dengan rasa yang lezat.

Pengelola Dong Xuan Market pun sering mengadakan pasar malam untuk menyediakan cenderamata khas Vietnam, kerajinan tangan, serta makan tradisional. Tidak hanya itu, acara lain untuk menghibur wisatawan pun rutin digelar. Mereka mengundang para profesional pertunjukan untuk memamerkan kebolehan di depan para pengunjung.

Rendra hanggara
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1034 seconds (0.1#10.140)