Gempita GIIAS 2015

Rabu, 26 Agustus 2015 - 09:50 WIB
Gempita GIIAS 2015
Gempita GIIAS 2015
A A A
GIIAS 2015 menjawab kekhawatiran sejumlah kalangan bahwa lokasi baru pameran akan membuat jumlah pengunjung surut. Antusiasme pengunjung ternyata sangat tinggi. Jumlah pencinta automotif yang datang ke pameran kendaraan terbesar di Asia Tenggara itu membeludak.

Pengunjung bergelombang memenuhi antrean di loket tiket GIIAS 2015 ICE – BSD City, sejak hari pertama dibuka untuk umum. Hingga Minggu, 23 Agustus 2015, pengunjung GIIAS 2015 tercatat sebanyak 180.096 orang. Antusiasme pengunjung tersebut terjadi karena GIIAS 2015 tak sekadar pameran automotif biasa.

Ajang pameran automotif terbesar ini memberikan one stop entertainment auto show dengan menampilkan hiburan dan konser musik dari deretan artis dan musisi papan atas. Beberapa pertunjukan yang memanjakan pengunjung akan terus dihadirkan oleh APM yang mengikuti GIIAS 2015. Salah satunya adalah Mazda yang menempati Hall 8, ICE, BSD City.

Dalam line-up artis ibu kota yang dihadirkan Mazda, terselip nama Raisa, penyanyi papan atas yang tengah digandrungi. Paras ayu dan suara merdunya pasti membius penonton. Raisa akan membawakan lagu-lagu hits-nya seperti LDR, Jatuh Hati, Serba Salah, Apalah (Arti Menunggu), dan masih banyak lagi. Rencananya, Raisa akan manggung pada Sabtu, 29 Agustus 2015.

Raisa akan berada satu panggung bersama band Alexa. Kemudian, acara hiburan akan di - tutup pada Minggu, 30 Agustus oleh Maliq and D'essentials dan penyanyi solo Marcell. “Untuk lebih menyemangati dan memberikan kegembiraan selama perhelatan GIIAS 2015, Mazda memang memiliki serangkaian program promosi dan sejumlah penampilan dari artis-artis terpilih,” kata Astrid Ariani Wijana, Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia.

Suzuki tak mau kalah menampilkan live performance baik dari musisi maupun komedian yang menghibur pengunjung booth di Hall 9B yang memiliki luas area sebesar 2.009 meter persegi. Pada setiap Jumat, Suzuki akan menghadirkan stand-up comedian Mongol.

Sedangkan di akhir pekan, Suzuki akan menampilkan The Groove Reunion, The Overtunes, Virza dan Andre Hehanusa. “Berbagai hiburan dari anak-anak seperti kids flashmob juga akan kami tampilkan untuk menghibur pengunjung,” ujar Makmur, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Memang, hiburan berkelas dari musisi ternama merupakan salah satu daya tarik pengunjung di GIIAS 2015. Tak heran, antusiasme para peminat dan pencinta automotif terlihat dari padatnya area sejak pertama kali dibuka untuk umum.

Anton c/ Rendra hanggara
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5244 seconds (0.1#10.140)