BreadLife Gelar New BreadLife Eating Challenge

Sabtu, 29 Agustus 2015 - 15:16 WIB
BreadLife Gelar New BreadLife Eating Challenge
BreadLife Gelar New BreadLife Eating Challenge
A A A
JAKARTA - Setelah sebelumnya meluncurkan varian roti terbaru, Japanese artisan bakery terbesar di Indonesia, BreadLife juga menggelar acara bertajuk #NewBreadLife Eating Challenge di Tribeca Park, Mall Central Park, Sabtu (29/8/2015), mulai pukul 16.00—22.00 WIB. Acara ini digelar sebagai bagian dari rangkaian peringatan hari jadi mereka yang ke-10.

#NewBreadLife Eating Challenge ini merupakan acara dengan tantangan makan roti yang berhadiah jutaan rupiah bagi masyarakat umum, dan tantangan makan roti untuk amal bagi 8 selebritas Indonesia. Para selebritas yang akan turut serta dalam acara ini antara lain Melanie Subono, Demian Aditya, Sara Wijayanto, Enno Lerian, Sogi Indra Dhuaja, Nico Oliver, Augie Fantinus, dan Anya Dwinov.

Mereka ditantang untuk memakan roti Kuro Banana Cream sebanyak-banyaknya dalam waktu tiga menit. Untuk setiap satu buah roti yang mereka makandihargai Rp500.000 dan hasil keseluruhannya akan disumbangkan ke sebuah gerakan sosial bernama Rumah Harapan.

"Memasuki usia ke-10 merupakan momen spesial bagi BreadLife, tak hanya merayakan hari jadi, kami juga merayakan tampilan brand dan 2 menu baru, dan kami ingin menebarkan brand spirit dan kebahagiaan ini bersama masyarakat dan kepada mereka yang membutuhkan,” tutur Andrew, Head of Marketing and R&D BreadLife saat ditemui di Mall Central Park, Jakarta, Kamis (27/8/2015).

Selain tanpa dipungut biaya atau gratis, acara yang terbuka untuk umum ini juga akan diisi dengan hiburan live band, aksi DJ, pertunjukan musik tradisional Jepang, Taiko, dan penampilan grup musik Indonesia ternama, RAN. Di acara ini masyarakat juga dapat menikmati dua varian roti baru yang juga menjadi andalan BreadLife, Kuro Banana Cream dan Yakitari dengan harga hanya Rp5000.

Tak hanya itu, acara menarik ini juga akan menghadirkan seorang competitive eater legendaris yang telah memegang 7 rekor Guinness Book of World Record, Takeru Kobayashi. "Saya sangat bersyukur bisa menggunakan talenta dan passion saya untuk membangun awareness dan menggalang dana untuk kemanusiaan di seluruh dunia, dan bahkan kini di Indonesia. Ini adalah kunjungan pertama saya di Indonesia dan saya sangat excited dan siap menjawab tantangan BreadLife untuk makan Kuro Banana Cream. Mohon dukungannya, datang Sabtu ini!" ujar pria yang dijuluki 'The Tsunami' ini.

Andrew juga menambahkan acara ini pastinya akan semakin ramai karena kehadiran Takeru Kobayashi, karena dia merupakan sosok inspiratif yang memiliki passion yang kuat dan menyukai tantangan. Dia juga merupakan sosok yang selalu bersemangat dalam berinovasi dan menjadi kepercayaan publik.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6380 seconds (0.1#10.140)