Menyiasati Gaji Minim

Sabtu, 05 September 2015 - 09:24 WIB
Menyiasati Gaji Minim
Menyiasati Gaji Minim
A A A
Mencari pekerjaan dengan gaji yang diinginkan memang tak mudah. Bagi mereka yang harus terjebak di pekerjaan dengan gaji yang minim, tentu saja harus pandai menyiasati kekurangan tersebut. Ada banyak cara yang bisa dilakukan, seperti dikutip dari ehowberikut ini.

BUAT BUJET YANG REALISTIS

Tentukan anggaran bulanan Anda. Utamakan hal-hal yang utama seperti membayar berbagai tagihan. Sedangkan untuk biaya makan, usahakan ditekan atau dicari yang paling murah dengan menyesuaikan dana yang tersisa. Anggaran yang dibuat ini harus dipatuhi agar rencana Anda tidak berantakan.

SEKAMAR BERDUA

Untuk menghemat biaya rumah atau kos, cobalah berbagi kamar dengan teman Anda. Dengan menghemat biaya kos, Anda bisa menggunakan uang tersebut untuk memenuhi kebutuhan Anda yang lain.

MENJUAL KEAHLIAN

Ini mungkin akan sedikit membutuhkan keberanian. Jadi Anda bisa melakukan apapun sesuai keterampilan Anda dengan imbalan Anda tidak harus membayar untuk suatu barang. Misalnya Anda bisa memperbaiki komputer teman Anda dengan imbalan ia memberikan makan Anda satu atau dua kali dalam sehari.

CARI MAKANAN GRATIS

Jika Anda punya lahan untuk berkebun, cobalah tanam beberapa tanaman. Atau Anda bisa banyak-banyak mengikuti program tertentu yang bisa meringankan biaya makan Anda sehari-hari.

JUAL BARANG

Cobalah pilah barang Anda yang masih bagus tapi tidak lagi dipakai, kemudian ikutkan dalam acara garage sale atau bazar barang bekas. Anda juga bisa menawarkan barang dagangan lewat media sosial atau forum jual beli online.

Herita
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1078 seconds (0.1#10.140)