Aplikasi untuk Partygoers

Selasa, 08 September 2015 - 09:08 WIB
Aplikasi untuk Partygoers
Aplikasi untuk Partygoers
A A A
BAGI sebagian warga Jakarta yang sibuk di siang hari biasanya mereka akan memanfaatkan waktu di malam hari untuk mencari hiburan. Namun, seringkali mereka ketinggalan info mengenai acara yang terkadang hanya disebarkan lewat media konevensional.

Melihat kebutuhan akan info hiburan malam di Jakarta dan gaya hidup manusia urban yang haus hiburan, Affan Helmy berserta timnya berupaya menciptakan aplikasi bagi mereka yang suka jalan-jalan dan menikmati gemerlap malam Jakarta. “Sidhen adalah aplikasi berbasis mobile yang berisi beragam info mengenai venue dan event di Jakarta yang sudah dikurasi.

Juga tersedia konten lain dan fitur dimana user dapat melakukan booking atau reserve di sebuah acara atau venue hanya lewat aplikasi,” ujar Affan, sapaan akrabnya. Diciptakan pada Februari 2015, Affan menilai bahwa aplikasi semacam ini akan sangat diminati oleh kalangan partygoers di Jakarta. Tidak hanya bagi partygoers, namun juga pemilik venue dan penyelenggara event untuk membuat mereka dapat menjangkau audiens mereka lebih luas lagi dan mudah.

“Untuk menghadirkan konten beserta informasi yang kami kurasi dengan lengkap perlu waktu setahun untuk membuat directory venue di Jakarta juga untuk menyediakan akses table booking dan guestlist via Sindhen,” papar Affan. Affan menjelaskan bahwa bentuk kerjasama yang dilakukan dengan venue dan event ini adalah mereka dapat mengirimkan info mengenai venue dan event yang dimiliki ke Sindhen atau dari pihak Sindhen sendiri yang aktif mengumpulkan informasi.

“Jadi mereka kita berlakukan layaknya sistem membership. Nah mereka kita berikan membership package dengan harga tertentu dengan fasilitas mereka dapat memperoleh exposure serta memasang info venue atau event mereka di Sindhen, sedangkan user Sindhen sepenuhnya free of charge. Oh iya, kerjasama tersebut juga kami lakukan kepada musisi, DJ, maupun band,” tambah Affan.

Selain fitur Venues dan Events yang berisi informasi lengkap sebuah venue dan event live music atau hiburan malam lainnya secara detil dan bisa di-booking via aplikasi, Sindhen juga menghadirkan konten Deal dan Inspiration yang keduanya sama-sama dikurasi dengan apik oleh tim Sindhen. “Pada fitur Deals, user dapat melihat dan memperoleh promo dari berbagai event dan venue yang ada di dalam Sindhen.

Nah pada bagian Inspirations yang dapat diakses via halaman web kami, user dapat melihat beragam foto event yang diabadikan oleh tim Sindhen sebagai kenang-kenangan dengan resolusi terbaik. Selain itu Sindhen juga selalu menghadirkan konten artikel mengenai serba-serbi Jakarta nightlife’s yang sedang populer,” jelas Affan.

Affan optimis bahwa Sindhen akan sangat diminati namun dirinya mengakui bahwa Sindhen juga awalnya mengalami kendala mengenai melakukan edukasi terhadap pasar atas aplikasi yang mereka ciptakan. “Selain itu kami juga terus berinovasi untuk menghadirkan fitur dan bentuk servis lainnya bagi user maupun partner kami.

Kedepannya kami juga akan melakukan monetisasi dari penjualan tiket-tiket event tertentu,” tambah Affan. Hingga saat ini Sindhen telah bekerjasama dengan 455 venue dengan 2.471 event yang sudah terdaftar dan memiliki user lebih dari 22.000 terhitung sejak bulan Februari 2015. Aplikasi wajib partygoers ini sudah bisa diunduh untuk platform iOS dan Android.

Cahyandaru Kuncorojati
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0946 seconds (0.1#10.140)