'Rahasia Ceker Ayam & Rambut Abu-abu'

Rabu, 23 September 2015 - 04:15 WIB
Rahasia Ceker Ayam &...
'Rahasia Ceker Ayam & Rambut Abu-abu'
A A A
SYDNEY - Matt Damon mengaku dirinya kini memiliki beberapa teknik bertahan hidup. Hal tersebut dia pelajari saat melakoni syuting film terbarunya, The Martian. Namun dia juga berbicara soal film lain yang membuat namanya melambung, yaitu ‘Jason Bourne’.

Ya, berkat bermain sebagai seorang astronot bernama Mark Watney yang bertahan hidup di Planet Mars. Matt Damon menyadari arti hidup sendirian. Terlebih, dia beserta keluarga inti juga sempat mengalami hal serupa saat baru pindah dari kota besar seperti New York ke kawasan pinggiran Los Angeles di Pacific Palisades.

Bagaimana soal hidup sendirian? Matt Damon kini berusia 44 tahun dari mengaku bahagia walau sudah menikah selama 10 tahun belakangan dengan wanita berusia 39 tahun bernama Luciana Barroso dan membesarkan empat orang anak.

matt damon dan keluarga

Dari pernikahan ini lahir tiga anak biologis mereka. Satu lainnya adalah bawaan dari pernikahan Luciana sebelumnya. Uniknya, keempat anak ini semuanya berjenis kelamin wanita.

Lantas bagaimana dengan syuting pekan pertama film franchise 'Jason Bourne' yang masih belum diberi judul. Matt Damon sendiri tidak mempercayai, sudah delapan tahun berlalu sejak film pertama Bourne dirilis. Berikut ini kutipan wawancaranya seperti dilansir news.com.au.

Tanya: Kini Anda mengklaim mahir bertani dan memasak?

Jawab: “Saya tahu sekarang bagaimana cara menanam kentang. Saya amat menyukai segala bentuk makanan yang berkaitan dengan kentang. Maksud saya, siapa sih yang tidak senang makan kentang goreng?”

“Saya dapat menggunakan teknik baru ini (memasak menggunakan kentang) buat Thanksgiving tahun ini.” (Thanksgiving adalah hari libur nasional di Amerika Serikat dan Kanada untuk keberkahan hasil panen yang jatuh setiap 26 November).

T: Apakah Anda pernah merasa sendirian?

J: “Saat berjuang sebagai aktor baru, saya pindah ke LA sendirian dan itu tidak mudah. Apalagi saat saya sedang tidak bekerja. Tapi sebagai aktor, Anda mesti mampu beradaptasi. Anak-anak juga lebih senang dan nyaman di LA.”

T: Tanggapan Anda soal kembali di film franchise kelima ‘Bourne’ yang bakal dirilis tahun depan?

J: “Saya banyak berlatih, lebih keras lagi ketimbang dari yang pernah saya jalani di seluruh film 'Bourne'. Saya harus benar-benar siap secara fisik, fit dan tidak berlemak untuk syuting film ini. Jadi banyak sekali latihan yang saya jalani untuk mencapai kondisi ini.”

T: Apa rahasia dari penurunan bobot Anda?

J: “Well, hidup sebagai seorang ayah adalah resiko dari pekerjaan saya juga. Saya sering makan macaroni buat anak-anak dan juga keju, serta ceker ayam,” beber aktor yang juga ikut bermain dalam film Ocean Eleven, Ocean Twelve dan Ocean Thirteen itu.

T: Komentar Anda saat memulai syuting ‘Bourne’ terbaru dimana franchise film ini sudah menghasilkan pendapatan kotor sebesar USD 1,7 miliar di box office?

J: “Kami baru melakukan syuting selama sepekan dan terasa spektakuler. Rasanya sungguh menyenangkan bisa masuk lagi dalam sebuah cerita lama. Saya berharap hasilnya akan sebagus tiga film (Bourne) saya sebelumnya.”

T: Tiga film Bourne Anda dipisahkan delapan tahun. Bagaimana dengan yang ini?

J: “Kalau dihitung, empat film (Bourne) saya memakan waktu 12 tahun dalam dua periode. Jadi secara teknis, Jason Bourne kembali setelah 12 tahun. Memang ada sebuah jarak yang memisahkan antara satu dengan yang lainnya.

T: Ada hal yang tak perlu Anda adaptasi lagi di film Bourne anyar?

J: “Sekarang, rambut Jason di film sudah mulai berubah warna menjadi abu-abu. Begitupun warna rambut saya saat ini. Jadi terimakasih sekali, saya tidak perlu lagi mewarnai rambut hanya untuk menyesuaikan dengan peran saya di film ini.”


(sbn)
Berita Terkait
Episode 3 Series The...
Episode 3 Series The One: Harapan Baru Untuk Tim SMBG, Nasya Marcella Malah Ngamuk
Gokil! Steve Pattinama...
Gokil! Steve Pattinama Nyusruk di Bawah Terik Pulau Bali, Simak Keseruannya!
Gawat! Gelagat Zee Terbongkar?...
Gawat! Gelagat Zee Terbongkar? Saksikan The One Episode 7 di Vision+
The Banishing, Kisah...
The Banishing, Kisah Rumah Paling Berhantu di Inggris
Polisi Jadwalkan Periksa...
Polisi Jadwalkan Periksa Pemeran Film Porno pada Jumat Mendatang
Versi Baru Kisah Klasik...
Versi Baru Kisah Klasik Freaky Friday Siap Beredar
Berita Terkini
Profil Jonathan Frizzy,...
Profil Jonathan Frizzy, Aktor yang Terseret Kasus Narkoba
6 menit yang lalu
Kronologi Jonathan Frizzy...
Kronologi Jonathan Frizzy Terseret Kasus Narkoba, Masih Berstatus Saksi
18 menit yang lalu
Jonathan Frizzy Diperiksa...
Jonathan Frizzy Diperiksa Terkait Kasus Narkoba, Vape Diduga Mengandung Obat Keras
36 menit yang lalu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 125: Kondisi Emil Mengkhawatirkan, Aditya Panggil Kartika
1 jam yang lalu
Michelle Akhiri Rumor...
Michelle Akhiri Rumor Perceraian dengan Barak Obama, Pastikan Hubungan Tetap Harmonis
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 223: Jebakan Amira untuk Vernie
2 jam yang lalu
Infografis
Lebih Dulu Ayam atau...
Lebih Dulu Ayam atau Telur? Berikut Jawaban Ilmiahnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved