Bermain Musik Bisa Tingkatkan Memori Saat Belajar

Rabu, 23 September 2015 - 03:11 WIB
Bermain Musik Bisa Tingkatkan Memori Saat Belajar
Bermain Musik Bisa Tingkatkan Memori Saat Belajar
A A A
HELSINKI - Musik adalah salah satu dari sedikit kegiatan yang melibatkan penggunaan seluruh otak. Hal ini sering dilakukan oleh banyak orang di zaman sekarang dengan teknologi canggih.

Musik memang banyak mempunyai manfaat salah satunya menenangkan pikiran dan jiwa serta kesehatan yang baik untuk tubuh.

Sebuah studi baru yang dilakukan oleh kelompok riset di Finlandia menemukan bahwa, bermain musik dapat meningkatkan aktivitas gen yang berhubungan dengan memori, belajar, perilaku motorik, dan dopaminergik neurotransmisi.

"Temuan ini memberikan latar belakang yang berharga untuk studi molekular persepsi musik, evolusi, dan terapi musik," ujar pemimpin peneliti University of Helsinki Irma Jarvela seperti dikutip Health Me Up.

Para peneliti mempelajari efek bermain musik selama dua jam. Temuan ini menunjukkan bahwa, bermain musik dapat meningkatkan beberapa gen.

Yang diaktifkan oleh pertunjukan musik adalah SPMB, FOS dan DUSP1, yang berkontribusi terhadap persepsi dan produksi lagu. Serta menunjukan konservasi evolusi dalam mekanisme molekuler produksi suara berbagai spesies.

Selanjutnya, kelompok ini menemukan bahwa beberapa gen diketahui lebih aktif terlibat dalam jalur biologis. Contohnya seperti homeostasis ion kalsium dan homeostasis ion besi, yang mana ini penting untuk fungsi saraf dan kelangsungan hidup.

Pertunjukan musik terbukti merangsang perubahan fungsi dan struktural otak manusia, serta meningkatkan aktivitas kognitif. Namun, masih menurut Jarvela, mekanisme molekuler dasar pertunjukan musik tidak pernah diteliti secara menyeluruh.


(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7962 seconds (0.1#10.140)