Spider-Man Baru Berusia 15 Tahun
A
A
A
LOS ANGELES - Peter Parker memang akan lebih muda saat muncul di film terbaru Spider-Man. Tapi, para fans masih belum tahu berapa usia pahlawan berkostum laba-laba di film itu nanti.
Aktor yang memerankan tokoh Spider-Man, Tom Holland juga masih muda. Dia baru berusia 19 tahun.
Menurut sutradara film ini, Jon Watts, Peter Parker baru berusia 15 tahun ketika mengenakan kostum pahlawan super itu dalam film terbaru yang akan dirilis pada Juli 2017 itu. Fakta ini diungkapkannya dalam wawancara dengan Empire Magazine.
“Paman Ben bisa dibunuh berkali-kali. Saya suka ide membuat film anak baru masuk SMA. Kita akan benar-benar menyaksikan Peter Paker masuk SMA dan masuk ke dalamnya. Dia berusia 15 tahun,” papar Jon.
Karena versi Spider-Man yang diperankan Tobey Maguire dan Andrew Garfield selalu duduk di tahun akhir masa SMA di film sebelumnya, maka Spider-Man versi Tom ini akan menjadi yang paling muda yang pernah ditayangkan di layar lebar.
“Tom itu cukup sempurna. Dia sangat atletis. Dia bahkan benar-benar bisa melakukan lompatan salto! Kalau dia belum menangkap semangat karakter itu, dengan semuanya itu, anak itu adalah Spider-Man,” puji Jon.
Spider-Man versi Tom ini akan muncul di film Captain America: Civil War yang akan dirilis di Amerika Serikat (AS) pada 6 Mei 2016. Film solo Spider-Man akan dilempar pada 28 Juli 2017.
Aktor yang memerankan tokoh Spider-Man, Tom Holland juga masih muda. Dia baru berusia 19 tahun.
Menurut sutradara film ini, Jon Watts, Peter Parker baru berusia 15 tahun ketika mengenakan kostum pahlawan super itu dalam film terbaru yang akan dirilis pada Juli 2017 itu. Fakta ini diungkapkannya dalam wawancara dengan Empire Magazine.
“Paman Ben bisa dibunuh berkali-kali. Saya suka ide membuat film anak baru masuk SMA. Kita akan benar-benar menyaksikan Peter Paker masuk SMA dan masuk ke dalamnya. Dia berusia 15 tahun,” papar Jon.
Karena versi Spider-Man yang diperankan Tobey Maguire dan Andrew Garfield selalu duduk di tahun akhir masa SMA di film sebelumnya, maka Spider-Man versi Tom ini akan menjadi yang paling muda yang pernah ditayangkan di layar lebar.
“Tom itu cukup sempurna. Dia sangat atletis. Dia bahkan benar-benar bisa melakukan lompatan salto! Kalau dia belum menangkap semangat karakter itu, dengan semuanya itu, anak itu adalah Spider-Man,” puji Jon.
Spider-Man versi Tom ini akan muncul di film Captain America: Civil War yang akan dirilis di Amerika Serikat (AS) pada 6 Mei 2016. Film solo Spider-Man akan dilempar pada 28 Juli 2017.
(alv)