5 Negara di Eropa Dikunjungi dengan Budget Terjangkau
A
A
A
EROPA - Keindahan Eropa selalu menarik untuk dikunjungi. Namun, berwisata ke Eropa masih tergolong cukup mahal. Meski demikian, bukan berati Anda tidak bisa mengunjungi Eropa.
Pasalnya, masih banyak negara di Eropa yang sangat menarik untuk dikunjungi dengan anggaran yang tidak begitu menguras kantong. Berikut lima negara di Eropa yang bisa dikunjungi dengan budget terjangkau yang dilansir dari Lifehack.
1. Yunani
Krisis ekonomi yang dialami Yunani dimanfaatkan oleh sebagian wisatawan untuk berlibur dengan budget terjangkau. Dengan USD 15 Anda bisa mengunjungi semua reruntuhan kuno di Athena, menikmati souvlaki dan salad khas Yunani. Tidak hanya itu, Anda juga bisa menikmati pemandangan sunset di Santorini.
2. Turki
Kekayaan budaya dan wisata, membuat Turki menjadi negara yang sering dikunjungi para wisatawan. Menariknya, berwisata sejarah di Turki sangatlah murah. Sementara untuk makan, Anda bisa mengonsumsi kebab seharga USD 1 atau USD 2. Selain itu, ada juga Simit, sejenis roti khas Turki yang dijual lebih murah dibandingkan kebab.
3. Maroko
Mengunjungi Maroko, Anda bisa mengikuti tur dua hari di Gurun Sahara. Untuk mengikuti tur ini, Anda cukup merogoh kocek sebesar USD 65 per orang. Namun sayang, para wisatawan non muslim tidak bisa mengunjungi masjid setempat.
4. Hungaria
Budapest, ibu kota Hungaria, memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Anda bisa menikmati pemandangan kota dengan berjalan kaki atau menggunakan transportasi umum dengan mudah. Sementara itu, untuk makanan dan minuman di negara ini juga dijual dengan harga yang terjangkau.
5. Jerman
Banyak orang yang mengira, mengunjungi Jerman memerlukan buget yang besar. Padahal tidaklah sepenuhnya benar. Masih ada beberapa tempat di Jerman yang terjangkau dan ekonomis, seperti Bradenburg Gate.
Pasalnya, masih banyak negara di Eropa yang sangat menarik untuk dikunjungi dengan anggaran yang tidak begitu menguras kantong. Berikut lima negara di Eropa yang bisa dikunjungi dengan budget terjangkau yang dilansir dari Lifehack.
1. Yunani
Krisis ekonomi yang dialami Yunani dimanfaatkan oleh sebagian wisatawan untuk berlibur dengan budget terjangkau. Dengan USD 15 Anda bisa mengunjungi semua reruntuhan kuno di Athena, menikmati souvlaki dan salad khas Yunani. Tidak hanya itu, Anda juga bisa menikmati pemandangan sunset di Santorini.
2. Turki
Kekayaan budaya dan wisata, membuat Turki menjadi negara yang sering dikunjungi para wisatawan. Menariknya, berwisata sejarah di Turki sangatlah murah. Sementara untuk makan, Anda bisa mengonsumsi kebab seharga USD 1 atau USD 2. Selain itu, ada juga Simit, sejenis roti khas Turki yang dijual lebih murah dibandingkan kebab.
3. Maroko
Mengunjungi Maroko, Anda bisa mengikuti tur dua hari di Gurun Sahara. Untuk mengikuti tur ini, Anda cukup merogoh kocek sebesar USD 65 per orang. Namun sayang, para wisatawan non muslim tidak bisa mengunjungi masjid setempat.
4. Hungaria
Budapest, ibu kota Hungaria, memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Anda bisa menikmati pemandangan kota dengan berjalan kaki atau menggunakan transportasi umum dengan mudah. Sementara itu, untuk makanan dan minuman di negara ini juga dijual dengan harga yang terjangkau.
5. Jerman
Banyak orang yang mengira, mengunjungi Jerman memerlukan buget yang besar. Padahal tidaklah sepenuhnya benar. Masih ada beberapa tempat di Jerman yang terjangkau dan ekonomis, seperti Bradenburg Gate.
(nfl)