Joker Bukan Tokoh Sentral Suicide Squad

Senin, 02 November 2015 - 23:30 WIB
Joker Bukan Tokoh Sentral...
Joker Bukan Tokoh Sentral Suicide Squad
A A A
LOS ANGELES - Banyak orang percaya kalau Joker yang diperankan Jared Leto akan memainkan peranan penting di Suicide Squad, karena dia adalah salah satu karakter yang paling dibahas di film itu. Tapi, ComicBook punya teori lain.

Menurut situs tersebut, Joker mungkin tak akan tampil sesering yang diperkirakan orang di film itu. Dia mungkin juga tidak akan menjadi karakter utama dalam film antihero ini.

Ada spekulasi bahwa pemaparan yang diberikan untuk Joker tidak seimbang dengan seberapa besar perannya di film tersebut. Dari seluruh cuplikan atau gambar yang dibagikan, hanya ada sedikit adegan yang menampilkan Joker.

Misalnya, pada trailer yang ditunjukkan di Comic-Con, Clown Prince of Crime itu hanya tampil dua kali. Yang pertama pada adegan kejar-kejaran mobil dengan Harley Quinn yang diperankan Margot Robbie, dengan Batman berada di atap mobil. Dan, yang kedua adalah di bagian akhir trailer itu, dimana dia terlihat sedang menyiksa seseorang.

Menurut Aceshowbiz, rendahnya frekuensi kemunculannya di trailer menyebabkan spekulasi bahwa Joker mungkin hanya muncul melalui flashback atau prolog. Yang memperkuat teori ini adalah karena Jared tidak muncul di foto akhir yang tampaknya melibatkan semua bintang yang mengindikasikan bahwa dia tidak menghabiskan banyak waktu bersama para bintang film tersebut.

Sebuah rumor terbaru menyebutkan Task Force X bakal bergabung untuk menelurusi Joker setelah dia kabur dari penjara kemungkinan salah. Ide terakhir mengindikasikan tim antihero itu sebenarnya akan memburu Enchantress yang diperankan Cara Delevingne.

Berdasarkan buku komik keluaran DC, Suicide Squad mengisahkan tentang para penjahat yang dipenjara dan kemudian direkrut sebuah badan pemerintah untuk melakukan operasi hitam sebagai syarat pengampunan. Selain Jared, Margot dan Cara, film ini juga dibintangi Will Smith, Jai Courtney, Joel Kinnaman, Viola Davis, Adewale Akinnouye-Agbaje, Adam Beach dan Ike Barinholtz. Disutradarai David Ayer, film ini akan dirilis di Amerika Serikat (AS) pada 5 Agustus 2016.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6001 seconds (0.1#10.140)