Charlize Theron Akan Jadi Villain di Fast and Furious 8?

Rabu, 10 Februari 2016 - 21:30 WIB
Charlize Theron Akan...
Charlize Theron Akan Jadi Villain di Fast and Furious 8?
A A A
LOS ANGELES - Geng balap mobil di jalan raya yang dipimpin Dominic Toretto tampaknya bakal menghadapi penjahat wanita di Fast and Furious 8 atau Fast 8. Menurut Deadline, sutradara film ini, F Gary Gray dan penulis skenario Chris Morgan berencana menampilkan wanita tangguh sebagai penjahat atau villain baru.

Mereka kemungkinan telah menemukan sosok itu. Dia adalah Charlize Theron.

Variety melaporkan, aktris berusia 40 tahun itu sudah dalam tahap negosiasi awal untuk bergabung dengan film itu. Charlize baru-baru ini mendapatkan review yang hangat atas perannya sebagai Furiosa di Mad Max: Fury Road. Jadi, bisa dipahami mengapa Universal ingin sekali menariknya ke film tersebut.

Dikutip dari Aceshowbiz, kalau Charlize benar-benar bergabung dengan Fast 8, maka dia akan bereuni dengan Gray yang sebelumnya menukanginya di film The Italian Job (2003). Charlize juga akan bergabung dengan bintang lainnya seperti Vin Diesel, Dwayne “The Rock” Johnson, Michelle Rodriguez dan Jason Statham di film ini.

Seri kedelapan Fast and Furious akan mulai syuting pada musim panas mendatang sebelum mulai tayang di Amerika Serikat (AS) pada 14 April 2017. Film ini bakal diikuti seri sembilan dan sepuluh yang bakal diputar di bioskop pada 19 April 2019 dan 2 April 2021.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2586 seconds (0.1#10.140)