Nikmati 3D Trick Art The Jungle Book selama 11 Hari

Rabu, 13 April 2016 - 20:45 WIB
Nikmati 3D Trick Art The Jungle Book selama 11 Hari
Nikmati 3D Trick Art The Jungle Book selama 11 Hari
A A A
JAKARTA - Pencinta Disney dan film terbarunya, The Jungle Book, bisa menikmati sajian 3D Trick Art yang menampilkan dua tokoh utamanya, yaitu Kaa si ular dan Baloo si beruang di Gandaria City dan Central Park, Jakarta. Acara 3D Trick Art The Jungle Book Art yang digelar pada 7—17 April ini adalah hasil kerja sama Disney dengan Indonesia Mural.

Founder Indonesia Mural Richard Rich mengatakan 3D Trick Art ini akan membawa nuansa hutan lebih dekat dengan para penggemar film ini. Sementara, pemilihan Kaa dan Baloo sebagai objek gambar punya pertimbangan tersendiri. Pengunjung bisa berfoto dengan gaya kreatif bersama 3D Rick Art ini.

"Bekerja sama dengan Disney layaknya mimpi yang menjadi kenyataan bagi kami dan kegembiraan itu bertambah duaa kali lipat ketika kami tahu akan membuat kreasi seni yang terinspirasi oleh The Jungle Book. Alasan kami memilih Kaa dan Baloo adalah untuk mewakili sisi baik dan buruk dari hutan," ujar Richard di Jakarta, Rabu (13/4/2016).

Head Of Studios Marketing The Walt Disney Studio Fitra Rifai mengatakan bahwa film klasik ini adalah momen yang epik untuk penonton setia disney. Dia sangat bangga karena generasi muda Indonesia mampu menciptakan karya seni dengan kualitas luar biasa.

" Menghadirkan kembali film klasik Disney ini adalah momen yang epik untuk penonton setia Disney. Oleh karena itu, kami ingin membawa momen berharga ini lebih dekat dengan konsumen kami untuk merasakan nuansa hutan yang dihadirkan film The Jungle Book, Indonesia Mural pun berhasil menuangkan nuasa epik melalui karya seni ini," katanya.

Rifai mengatakan bahwa tidak menargetkan pengunjung untuk melihat 3D Trick Art ini. "Kita enggak ada target pengunjung soalnya ini mau memperlihatkan aja karya anak Indonesia," tutur dia.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7466 seconds (0.1#10.140)
pixels