Warner Bros Ingin Filmkan Harry Potter and The Cursed Child

Sabtu, 16 Juli 2016 - 02:03 WIB
Warner Bros Ingin Filmkan...
Warner Bros Ingin Filmkan Harry Potter and The Cursed Child
A A A
JAKARTA - Warner Bros nampaknya tertarik untuk kembali mengadaptasi buku Harry Potter and The Cursed Child ke layar lebar. Baru-baru ini, perusahaan yang memproduksi semua film Harry Potter ini berusaha mengamankan hak Harry Potter and the Cursed Child di Inggris.

Dibantu pengacara Brian Conroy, dia menekankan bahwa hal ini kemungkinan dapat menjadi jalan bagi Harry Potter untuk kembali ke dalam dunia film. Namun dia tidak mengatakan lebih lanjut mengenai kemungkinan dan fakta-fakta mengenai hal tersebut.

Dilansir Comicbook, setelah hadir di teater West End di London, Inggris awal tahun ini, Harry Potter and the Cursed Child merupakan buku pertama dari seluruh seri yang diadaptasi menjadi sebuah pertunjukan teater.

Saat itu JK Rowling menyatakan beberapa kali bahwa karya terbarunya yang dibungkus dalam tulisan di kertas ini tidak akan dibuat menjadi film.

Sementara sekarang ini, Rowling bekerja sama dengan berbagai perusahaan untuk ‘The Cursed Child’, namun Warner Bros sendiri belum memiliki kesepakatan atau kesamaan pemahaman dengan Rowling. Namun, Warner Bros telah mengajukan aplikasi mereka pada 8 Juli lalu dan telah mengkonfirmasi bahwa studio mencari hak untuk adanya potensi film tersebut.

Warner Bros sebenarnya memiliki uang untuk mempercepat proses pengamanan hak film ini, namun perusahaan tersebut tetap ingin menjaga hubungan baik dengan Rowling yang telah terjalin sejak lama. Hanya saja para penggemar Harry Potter berspekulasi tentang rencana studio.

Banyak yang menganggap Warner Bros ingin menghidupkan kembali franchise Harry Potter usai trilogy Fantastic Beasts and Where to Find Them. Sementara, penggemar lainnya mengatakan Warner Bros juga ingin merilis versi DVD dari film tersebut untuk mereka yang tidak dapat membeli tiket.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1177 seconds (0.1#10.140)