Bebas Wasir Tanpa Pisau Bedah

Kamis, 21 Juli 2016 - 10:57 WIB
Bebas Wasir Tanpa Pisau...
Bebas Wasir Tanpa Pisau Bedah
A A A
JAKARTA - Hemorrhoids atau wasir bisa menyerang siapa saja. Umumnya, penyakit ini diderita mereka yang berusia sekitar 50 tahun dan terjadi karena adanya pembengkakan pembuluh darah pada anus dan dubur.

Selain karena keturunan, penyakit ini juga disebabkan oleh masalah konstipasi, sering mengangkat beban berat, kurangnya serat saat menjalankan program diet. Selain itu obesitas, alergi makanan, dan kecerobohan aktivitas fisik lainnya dapat memicu penyakit ini.

Spesialis Bedah RS Evasari Awal Bros Dr Dumaria Ketty Siagian, SpB, MKes menjelaskan wasir bisa diatasi dengan metode HAL RAR (Haemorrhoidal Arteri Ligation, Recto Anal Repair) atau penyembuah wasir tanpa pisau bedah.

"Teknik ini menggunakan anuskop doppler untuk mendeteksi pembuluh darah yang mensupply wasir dan melakukan pengikatan atau penjahitan pada pembuluh (ligasi) darah tersebut. Ligasi pembuluh darah yang mensupply wasir agar wasir menjadi kollaps atau kempes. Selanjutnya disempurnakan dengan melakukan rekontruksi atau perbaikan selaput lendir wasir dengan cara menjahit atau mengikat," kata Dr Dumaria

Metode HAL RAR merupakan teknologi terkini dalam penyembuhan wasir. Melalui metode ini dokter dapat memberikan terapi dengan mudah dan efektif. Tindakan operasi wasir dengan mesin Hal RAR merupakan tindakan operasi yang one day surgery sehingga pasien tidak perlu lama mendapatkan perawatan dirumah sakit.

"Selain itu pasien dapat segera beraktivitas kembali, tapi harus dalam pengawasan dokter. Proses pemulihan juga tidak membutuhkan waktu yang lama karena bukan merupakan operasi besar, seperti operasi membuka atau memotong jaringan," pungkasnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5367 seconds (0.1#10.140)