Anak Indonesia Antusias Ikuti Indonesian Idol Junior 2

Senin, 29 Agustus 2016 - 19:04 WIB
Anak Indonesia Antusias...
Anak Indonesia Antusias Ikuti Indonesian Idol Junior 2
A A A
JAKARTA - Ajang pencarian bakat menyanyi anak, Indonesian Idol Junior kembali digelar. Setelah sukses melahirkan Johanes Tinambunan atau akrab disapa Jojo sebagai pemenang Indonesian Idol Junir 2015, tahun ini MNCTV menggelar season kedua.

Tidak jauh berbeda dengan season pertama, program pencarian bakat yang dikhususkan untuk anak-anak berusia 5-13 tahun ini berlangsung meriah saat audisi dihelat di beberapa kota besar di Indonesia.

Sukses itu terlihat pada big audition di Surabaya yang berlangsung, Minggu 21 Agustus lalu. Demikian saat MNCTV menggelar big audition di Jakarta selama 2 hari, Sabtu dan Minggu, 27-28 Agustus 2016 kemarin, di mana sejak Sabtu (27/08) pagi antrean peserta mengular di halaman parkir MNCTV, Jl. Pintu II TMII, Pondok Gede, Jakarta Timur. Sementara pendaftaran sendiri baru dibuka pukul 07.00 WIB.

Peserta yang datang tidak hanya berasal dari Jakarta, juga dari beberapa daerah, seperti Surabaya dan wilayah Indonesia Timur. Mereka benar-benar penasaran untuk mengikuti kontes menyanyi untuk anak yang semakin minim ini.

Demikian pada hari kedua, Minggu (28/8/2016), peserta audisi mencapai 400 orang. Panitia pun memilih peserta dengan kualitas suara terbaik dan tentunya unik.

Eksekutif Producer MNCTV Michael Sitorus berharap ajang pencarian bakat Indonesian Idol Junior ini dapat menjadi wadah bagi anak-anak yang memiliki bakat, khususnya di bidang tarik suara. “Semangat anak-anak tersebut bisa menjadi generasi penerus yang melahirkan generasi baru di dunia music, khususnya di dunia hiburan anak-anak, sekaligus menjadi the next Indonesian Idol Junior,” kata Michael.

MNCTV membuka pintu dan memberi peluang bagi semua anak untuk mengikuti audisi. Anak-anak yang berminat mengikuti audisi harus memenuhi kualifikasi yang ada, yakni usia minimal 5 tahun, berpenampilan menarik, datang dengan pendamping yang SAH (orang tua/wali) ,berani tampil dan bisa bernyanyi.

Acara yang rencananya akan digelar pada Oktober mendatang ini menghadirkan Tarra Budiman sebagai host dan juri-juri ternama Daniel Mananta dan Nola “B3”. Satu juri lainnya masih dirahasiakan. “Untuk kejutannya tunggu saja di oktober nanti,” ujar Michael.
(tdy)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5451 seconds (0.1#10.140)