Jupe Ingin Terus Berada di Tanah Suci
A
A
A
JAKARTA - Julia Perez sangat menikmati perjalanan umrah ke Tanah Suci. Selama di sana, pedangdut Tanah Air ini ingin terus berdekatan dengan Kakbah. Bahkan dia tidak ingin istrahat lantaran selalu berdoa di sana.
"Harus banyak istirhat karena sampai di sini maunya di masjid mulu, nggak istirahat," kata Jupe.
Berlama-lama di depan Kakbah membuat Jupe mengalami pembengkakan pada kaki, tetapi pelantun tembang Belah Duren ini tidak mempermasalahkan penyakitnya tersebut, termasuk kondisinya yang lemah karena penyakit kanker serviks yang dialaminya sejak 2014 lalu.
"Walhasil sekarang kaki bengkak. Makanya seharian di kamar istirahat. Biasa, jagoan mah harus bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian," ujarnya dengan senyum.
Di Mekkah, Jupa juga harus merelakan kursi rodanya yang hilang saat beribadah. Namun, hal itu justru membuatnya lebih bisa berjuang untuk berjalan ke sejumlah tempat untuk menjalani haji kecil. Hanya saja, jika kondisinya sudah terlalu letih, dia meminjam kursi roda Ria Irawan yang menjalani umrah barsama.
"Sekarang sudah sembuh dari bengkak. Hari ini tawaf wada, pinjem kursi roda Ria," ujarnya.
Di media social dia juga menulis keinginannya yang besar untuk kembali ke Tanah Suci. “Tidak perduli berapa kali nangis... Aku akan kembali 10 kali lebih kuat dari sebelumnya,” terang Jupe.
"Harus banyak istirhat karena sampai di sini maunya di masjid mulu, nggak istirahat," kata Jupe.
Berlama-lama di depan Kakbah membuat Jupe mengalami pembengkakan pada kaki, tetapi pelantun tembang Belah Duren ini tidak mempermasalahkan penyakitnya tersebut, termasuk kondisinya yang lemah karena penyakit kanker serviks yang dialaminya sejak 2014 lalu.
"Walhasil sekarang kaki bengkak. Makanya seharian di kamar istirahat. Biasa, jagoan mah harus bersakit-sakit dahulu, bersenang-senang kemudian," ujarnya dengan senyum.
Di Mekkah, Jupa juga harus merelakan kursi rodanya yang hilang saat beribadah. Namun, hal itu justru membuatnya lebih bisa berjuang untuk berjalan ke sejumlah tempat untuk menjalani haji kecil. Hanya saja, jika kondisinya sudah terlalu letih, dia meminjam kursi roda Ria Irawan yang menjalani umrah barsama.
"Sekarang sudah sembuh dari bengkak. Hari ini tawaf wada, pinjem kursi roda Ria," ujarnya.
Di media social dia juga menulis keinginannya yang besar untuk kembali ke Tanah Suci. “Tidak perduli berapa kali nangis... Aku akan kembali 10 kali lebih kuat dari sebelumnya,” terang Jupe.
(tdy)