Tips Olahraga Saat Musim Hujan

Selasa, 10 Januari 2017 - 03:22 WIB
Tips Olahraga Saat Musim...
Tips Olahraga Saat Musim Hujan
A A A
JAKARTA - Musim hujan telah datang. Agar tetap sehat, Anda pun bisa menjaga kesehatan dengan berolahraga. Sayang, hujan yang terus mengguyur menjadi alasan banyak orang untuk tidak mengeluarkan keringat. Padahal, musim hujan rentan memicu berbagai macam penyakit seperti, flu dan demam.

Mencegah penyakit tersebut, pastikan Anda tidak meninggalkan olahraga, meski tengah hujan. Nah, berikut ini tips berolahraga saat musim hujan seperti dilansir Times of India.

1. Regangkan otot dan tubuh saat bangun di tempat tidur. Selain itu bisa melakukan beberapa gerakan ringan seperti, memeluk lutut dan menggerakkan badan ke kanan dan ke kiri.

2. Jika malas untuk ke gym, ini waktunya gelar tikar dan siapkan bola stabilitas, barbel hingga tali skipping. Alat olahraga itu dapat membantu melakukan banyak gerakan yang membuat tubuh bergerak dan mengeluarkan keringat.

3. Selama 15 hingga 20 menit, lakukan squats, lunges, pushup, dan skot jump. Cara ini dipercaya membuat tubuh tetap sehat dan bugar di musim hujan.
(tdy)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0888 seconds (0.1#10.140)