Industri Film Hollywood Garap Film Wiro Sableng 212
A
A
A
JAKARTA - Wiro Sableng 212 sebagai film lawas Indonesia ternyata menarik minat industri film Hollywood. Dalam hal ini Fox Internasional Productions (FIP) siap membuat versi terbaru film laga Indonesia ini, bekerja sama dengan Lifelike Pictures Indonesia.
Kerja sama ini bisa dibilang menjadi sejarah karena baru pertama kali dilakukan, di mana produksi film asing boleh membuat film di Tanah Air, setelah 35 tahun sektor industri tertutup dari seluruh modal asing.
Produser film Sheila Timothy mengatakan, awal pertemuannya dengan pihak FIP terjadi pada 2016. Saat itu, dirinya dibawa oleh Presiden FIP Tomas Jegeus. Kemudian, oleh Thomas, wanita yang akrab disapa Lala ini dikenalkan kepada Executive Producer FIP Michael Werner.
"Awalnya, saya mengira produksi film Hollywood itu sombong, tetapi ternyata tidak. Mereka sangat suka Indonesia," kata Lala, di Jakarta, Rabu (9/2/2017).
Bahkan, saat Lala memaparkan konsep film silat Wiro Sableng yang akan digarapnya, tanpa diduga Werner tahu dengan pencak silat Indonesia.
"Akhirnya, awal Januari 2017, kita sepakat bekerja sama membuat film Wiro Sableng. Kita sepakat mengangkat keunikan Wiro Sableng dari buku," ungkapnya.
Saat ini, semua persiapan film sudah memasuki babak akhir. Syuting film akan mulai dilakukan, pada Agustus 2017. Film akan tayang pada tahun 2018.
Film Wiro Sableng ini akan dibintangi Vino Bastian. Seperti diketahui, Vino menjadi aktor Indonesia yang piawai memainkan beragam karakter di depan kamera. Aktingnya selalu memukau.
Kerja sama ini bisa dibilang menjadi sejarah karena baru pertama kali dilakukan, di mana produksi film asing boleh membuat film di Tanah Air, setelah 35 tahun sektor industri tertutup dari seluruh modal asing.
Produser film Sheila Timothy mengatakan, awal pertemuannya dengan pihak FIP terjadi pada 2016. Saat itu, dirinya dibawa oleh Presiden FIP Tomas Jegeus. Kemudian, oleh Thomas, wanita yang akrab disapa Lala ini dikenalkan kepada Executive Producer FIP Michael Werner.
"Awalnya, saya mengira produksi film Hollywood itu sombong, tetapi ternyata tidak. Mereka sangat suka Indonesia," kata Lala, di Jakarta, Rabu (9/2/2017).
Bahkan, saat Lala memaparkan konsep film silat Wiro Sableng yang akan digarapnya, tanpa diduga Werner tahu dengan pencak silat Indonesia.
"Akhirnya, awal Januari 2017, kita sepakat bekerja sama membuat film Wiro Sableng. Kita sepakat mengangkat keunikan Wiro Sableng dari buku," ungkapnya.
Saat ini, semua persiapan film sudah memasuki babak akhir. Syuting film akan mulai dilakukan, pada Agustus 2017. Film akan tayang pada tahun 2018.
Film Wiro Sableng ini akan dibintangi Vino Bastian. Seperti diketahui, Vino menjadi aktor Indonesia yang piawai memainkan beragam karakter di depan kamera. Aktingnya selalu memukau.
(tdy)