Sensasi Minuman Baru Kombinasi Pai Ceri dengan Es Krim

Kamis, 06 April 2017 - 16:20 WIB
Sensasi Minuman Baru...
Sensasi Minuman Baru Kombinasi Pai Ceri dengan Es Krim
A A A
JEPANG - Bagi Anda pecinta minuman Frappuccino di Starbucks Coffee di Jepang, bulan ini mereka baru saja mengumumkan varian rasa baru yang lezat. Varian baru itu adalah American Cherry Pie Frappuccino yang ingin merepresentasikan rasa dari pai ceri dengan es krim atasnya. Minuman ini dilengkapi dengan kulit pai panggang yang renyah berbentuk kubah di bagian atasnya.

Minuman baru ini adalah yang pertama bagi Starbucks Jepang yang selalu berusaha mencari cara unik untuk menyenangkan para pelanggannya dengan sensasi yang berbeda dari kulit pai tersebut. Kulit pai dipadukan dengan whipped krim dibawahnya dan diikuti oleh minuman berbasis vanilla dengan potongan kue pai dan compote ceri di dalamnya.

Setiap teguk minuman ini memiliki rasa pahit dan lezatnya buah cherry Amerika yang bila dinikmati bersamaan dengan potongan-potongan pai dan krim tersebut menciptakan pengalaman baru seperti menyantap pai ceri tradisional Amerika dengan tambahan es krim yang menggugah selera.

Tak hanya itu, Starbucks juga telah mengungkapkan minuman baru lainnya yang juga akan tersedia mulai pertengahan bulan ini. Bernama Classic Tea Cream Frappuccino, minuman ini berisi campuran teh Earl Gray, Ceylon dan Malawi untuk memberikan kepuasan tersendiri bagi penggemar teh. Dilengkapi dengan whipped cream dan saus madu, minuman ini juga mengandung potongan gula madu untuk memperkaya rasa.

Dilansir Rocketnews, Classic Tea Cream Frappuccino akan dijual dari tanggal 13 April sampai 8 Agustus 2017 di gerai Starbucks di seluruh negeri dengan harga 570 yen (USD 5,15), sedangkan American Cherry Pie Frappuccino akan tersedia mulai dari 13 April hingga 16 Mei 2017 dengan harga 640 yen.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2848 seconds (0.1#10.140)