7 Karakter Para Ibu Super dari Anime Populer Jepang

Minggu, 14 Mei 2017 - 20:30 WIB
7 Karakter Para Ibu...
7 Karakter Para Ibu Super dari Anime Populer Jepang
A A A
JAKARTA - Pekan ini, banyak negara yang merayakan datangnya Hari Ibu. Menjelang peringatannya, situs Anime News Network menggelar sebuah poling yang unik.

Dalam jajak pendapat itu, para pembaca diminta untuk memilih 7 karakter ibu super yang muncul di anime. Meski punya karakter yang keras dan nyeleneh, para ibu ini tak jarang menjadi inspirasi anak-anak mereka.

Siapa sajakah mereka? Berikut daftarnya!

1. Kyoko Honda — Fruits Basket

Ibu Anime
Ketika episode pertama Fruits Basket dimulai, ibu tokoh utama anime ini, Tohru, sudah meninggal dunia. Tohru lantas hidup di sebuah tenda di properti milik keluarga Soma.

Meskipun yatim piatu, dia tidak pernah berhenti berharap dan kekuatan ini sangat dipengaruhi ibunya, Kyoko. Sang ibulah yang sering menjadi inspirasi Tohru. Kyoko memang tidak punya cerita latar sebagai ibu yang layak jadi bintang. Dia pernah menjadi pemimpin geng sepeda motor. Meski begitu, Kyoko sangat mengagumi putrinya itu dan bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan Tohru setelah suaminya meninggal. Dia adalah contoh hebat bahwa kesalahan di masa lalu tidak mengalangi seseorang menjadi orangtua yang mencintai anaknya.

2. Chi-Chi — Dragon Ball Z

Ibu Anime
Istri Goku ini sering kali mendapatkan reputasi buruk karena terlibat dalam petualangan suami dan anaknya dalam menyelamatkan dunia. Tapi, lihat kenyataannya: Goku itu bodoh seperti sekotak batu dan Chi-Chi adalah satu-satunya alasan mengapa Gohan tidak mengikuti jejak sang ayah dan akhirnya ikut serta karena mengira akan mendapatkan makanan gratis kalau ikut.

Anime ini suka menggunakan kemarahan Chi-Chi untuk lelucon. Tapi, tidak ada keraguan bahwa wanita ini sangat mencintai anak-anaknya dan suaminya yang bodoh. Tiap kali Goku terluka atau sakit, Chi-Chi selalu mendampinginya. Kematian Goku, meski hanya sementara, sangat mempengaruhinya. Tidak ada yang lebih dia ingingkan selain memiliki keluarga yang bahagia dan kesuksesan putra-putranya.

3. Millia Fallyna — Macross

Ibu Anime
Millia mempertaruhkan nyawanya sebagai pilot Zentradi ketika memutuskan harus membunuh Maximilian Jenius. Seperti kisah cinta yang hebat lainnya, MIllia dan Max akhirnya menemukan diri mereka saling jatuh cinta setelah Millia gagal menikamnya.

Keibuan tidak muncul secara alamiah kepada Millia dan awalnya dia sering kasar pada bayinya karena kurang pengalaman dan kurangnya insting keibuan. Keyakinannya dalam pentingnya status Komilia sebagai anak antarras pertamanya akhirnya memberikan penyelesaian atas konflik yang berlangsung antara Zentradi dan manusia. Millia bahkan mendadani putrinya dan membawanya ke angkasa untuk memperlihatkan keberadaan bekas pasukannya, tindakan yang membuat mereka terkesiap.

4. Kushina Uzumaki — Naruto
Ibu Anime
Naruto mendapatkan banyak kepribadian dan kekuatannya dari sang ibu, Kushina. Sebuah kekuatan yang patut dipertimbangkan, Kushina membayar harga yang layak untuk melindungi Naruto yang baru lahir dari Rubah Ekor Sembilan. Tapi, ini tidak akan menjadi yang terakhir kalinya dia melindungi sang putra dari mahkluk yang mengancam nyawanya.

Suatu saat dalam kelengahan, Naruto yang sudah besar nyaris menyerah pada kebencian Rubah Ekor Sembilan, jika bukan karena cinta dan semangat ibunya yang turut campur. Akhirnya, Kushina bisa pergi dengan tenang setelah kembali menegaskan kepada Naruto betapa dia sangat menyayangi anaknya itu.

5. Izumi Curtis — Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Ibu Anime
Izumi melambangkan ide “cinta yang kuat”. Dia tidak punya anak kandung tapi mengangkat Elric bersaudara yang yatim piatu sebagai murid alkimianya. Awalnya, dia hanya sementara mengangkat kedua anak itu. Dia membiarkan mereka pindah bersama dirinya dan suaminya, tapi dia kemudian menyusun irama gaya mengajarnya dengan meninggalkan keduanya di sebuah pulau dengan sebilan pisau dan beberapa kata bijak. Dia meminta mereka agar bertahan hidup sendirian selama sebulan. Tentu saja, dia punya pengawal yang mengawasi mereka dari kegelapan, tapi dua bocah laki-laki itu tidak tahu.

Elrics bersaudara membuktikan mereka sukses. Izumi lantas membawa mereka ke rumahnya selama 6 bulan. Dampak pengajarannya terhadap anak-anak itu tidak bisa diremehkan. Meskipun tegas, Izumi terus merawat Edward dan Alphonse sampai mereka harus meninggalkan rumah, pergi sejauh mungkin untuk mengancam mereka yang mungkin akan melukai mereka.

6. Sanae Furukawa — Clannad

Ibu Anime
Masuknya Sanae di daftar ini mungkin agak aneh karena dia ada di daftar bersama pilot dan para pahlawan ninja. Pengorbanannya memang biasa-biasa saja dibandingkan dengan yang lain, tapi pengorbanannya bisa disamakan dengan cara yang disesuaikan.

Ibu kita tidak bisa membawa kita ke luar angkasa untuk menghentikan perang antargalaksi. Tapi, mereka mungkin adalah pembuat roti dengan rasa yang dipertanyakan yang menyerahkan karier yang cemerlang untuk merawat kita. Sanae bekerja sebagai guru sementara suaminya, Akio, adalah aktor pentas. Keduanya keluar dari pekerjaan masing-masing untuk membuka toko roti sehingga mereka bisa tetap berada di rumah dan merawat Nagisa yang sakit-sakitan. Sanae tidak menyesali keputusan yang bisa dianggap berat bagi sebagian besar orang itu. Ketika cucunya datang kepadanya, dia mengambil tantangan itu sepenuh hati, ketika akan mudah untuk marah kepada Tomoya yang menjadi ayah yang egois. Dia berperan penting dalam membuat Ushio dan Tomoya membangun hubungan.

7. Carla Jaegar — Attack on Titan

Ibu Anime
Tidak banyak penampilan Carla sebelum dia bersiap memacu Eren ke Survey Corps. Kita banyak mengenalnya melalui flashback, dimana dia setiap hari, tugas rutin untuk istri dan ibu yang hidup dalam bayangan monster pemakan manusia. Dia mencuci baju, memasak, dan berbincang dengan suaminya yang aneh. Dia juga terbukti berhati baik dan terbuka.

Dia menganggap Mikasa sebagai anggota keluarga ketika Eren mengajaknya suatu hari. Dia juga berusaha berbicara dengan logika dengan putranya yang implusif dan menekankan beban tindakan cerobohnya pada orang lain yang peduli padanya. Dia menghargai keluarganya di atas segalanya, termasuk hidupnya sendiri, sifat yang terbukti menjadi kehancuran terakhirnya.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6364 seconds (0.1#10.140)