April Jasmine Bagi Tips Makeup dan Hijab di Pasar Murah SINDOnews

Senin, 05 Juni 2017 - 04:30 WIB
April Jasmine Bagi Tips Makeup dan Hijab di Pasar Murah SINDOnews
April Jasmine Bagi Tips Makeup dan Hijab di Pasar Murah SINDOnews
A A A
JAKARTA - Hari kedua acara Bazaar UKM & Pasar Murah yang digelar oleh Tabloid Genie, Tabloid Mom & Kiddie, Majalah Just for Kids, Koran Sindo dan Sindonews.com diramaikan oleh para ibu-ibu PKK kawasan Tebet yang ingin berpartisipasi dalam Beauty Class & Hijab Tutorial dari Mirabella dan artis sekaligus desainer cantik April Jasmine. Di kesempatan kali ini, para peserta diberikan arahan dalam bermake-up yang dipilih 5 makeup terbaik untuk diberikan hadiah.

"Di hari kedua ini nggak jauh berbeda dari yang kemarin, cuma antusiasmenya memang lebih besar. Ini ada beauty class dan hijiab tutorial dari Mirabella dan April Jasmine. Karena cantik itu kan nggak harus pake produk mahal. Dengan menggunakan produk Indonesia, dengan tahu triknya, bisa jadi terlihat cantik. Jadi ibu-ibu ini lomba, makeup yang paling bagus nanti dapat hadiah," papar Rini Irawati Nuruda, GM Sales dan Marketing MNIG saat ditemui di Taman Honda, Tebet, Jakarta (4/5/2017).

Pada tahap pertama, ibu-ibu diminta untuk membersihkan wajah terlebih dahulu, mulai dari dahi, hidung dan muka. Setelah itu, menggunakan toner dengan cara ditepuk-tepuk lalu diusap, kemudian menggunakan pelembab, foundation, bedak eyeshadow dan tahapan makeup selanjutnya hingga selesai. Untuk tampilan makeup harian seperti yang diajarkan ini, April Jasmine pun berbagi tipsnya dalam mengaplikasikan make-up yang kemudian dipadukan dengan hijab yang akan dikenakan.

"Makeup itu bisa membuat orang jauh terlihat lebih dewasa, tapi bisa juga bikin kits terlihat lebih segar dan cantik. Yang penting makeup yang kita kenakan itu sesuai dengan umur dan acara apa nih yang mai kita datengin. Kalau untuk makeup daily kayak gini, mungkin yang tipis-tipis aja. Kayak saya cuma pakai foundation, maskara, lipstik. Tapi kalau mau pakai eyeshadow, warnanya juga yang soft aja ya, seperti baby pink. Tapi kalau ada acara, boleh agak lebih terang sedikit warnanya, dipakai di bagian kelopak matap, supaya lebih hidup matanya," kata April.

Sementara itu, mengenai style berhijab yang cocok dikenakan untuk sehari-hari maupun acara berbuka puasa bersama atau silaturrahmi, April pun memberikan sedikit tips.

"Kalau mau pakai hijab simple dengan kerudung segitiga itu tinggal diikat dibelakangnya kemudian diepannya menggunakan bros. Bisa juga pakai kerudung instan, itu lebih mudah, nggak perlu pakai pentul dan supaya nggak males juga copot pasangnya kalau mau salat,” ujar April.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4513 seconds (0.1#10.140)