Cicipi Ayam Goreng dengan Saus Rasa Keringat Gadis yang Satu Ini!

Selasa, 01 Agustus 2017 - 15:48 WIB
Cicipi Ayam Goreng dengan...
Cicipi Ayam Goreng dengan Saus Rasa Keringat Gadis yang Satu Ini!
A A A
JEPANG - Tenka Torimasu adalah restoran cepat saji yang memiliki cukup banyak cabang di Jepang yang khusus menyajikan karaage, yakni ayam goreng tanpa tulang yang khas di Negeri Sakura. Untuk menu karaagenya, Tenka Torimasu menyajikannya dengan berbagai macam saus, seperti mayonnaise wasabi, cabai manis, kari keju, dan plum Jepang.

Selain itu, kini Tanka Torimasu telah melakukan inovasi baru dengan meluncurkan rasa saus baru yang membuat orang-orang bertanya-tanya. Pasalnya, ketika restoran lain menghadirkan kudapan dengan rasa menarik, restoran ini justru menghadirkan saus yang cukup menjijikan, yakni rasa ‘keringat seorang gadis’.

Sebelum menganggap saus tersebut menjijikan, maksud dari Tenka Torimasu memberi nama seperti itu pada saus tersebut adalah karena mereka ingin mengapresiasi para gadis muda yang telah bekerja keras untuk menjadi penyanyi idola yang sukses. Secara khusus saus ini ditujukan untuk para anggota grup musik Kamen Joshi yang terkenal di Jepang.

Dilansir Rocketnews, oleh karena itu, Anda tak perlu khawatir saus karaage tersebut mengandung keringat asli dari para gadis tersebut. Karena, saus terbaru dari Tanka Torimasu ini sebenarnya hanyalah perpaduan garam, jus lemon, dan keju yang gurih dan sedikit asam. Karaage dengan saus keringat gadis ini sudah dapat Anda temui di Tenka Torimasu dengan harga 400 yen (3,60 dolar AS) dan hanya akan tersedia sampai 31 Oktober 2017.
(nfl)
Berita Terkait
Kolaborasi Budaya Indonesia...
Kolaborasi Budaya Indonesia dan Malaysia dalam Festival Kita Serumpun
Gopek House, Lestarikan...
Gopek House, Lestarikan Kelezatan Kuliner Indonesia Peranakan melalui Pengalaman Kuliner Unik
Sarirasa Group Melalui...
Sarirasa Group Melalui Pantura Ungkap Kembali Perjalanan Rasa Jawa yang Terlupakan
Mengunjungi Bakmie Tjo...
Mengunjungi Bakmie Tjo Kin, Kedai Mie Hits di Cihapit Bandung
Semarak Pesta Kuliner...
Semarak Pesta Kuliner Sedaap Hadir Jelang Ramadan, Sajikan Kuliner Favorit Masyarakat Indonesia
Bantu Bisnis Kuliner...
Bantu Bisnis Kuliner Skala UKM, Endeus Gelar Cooking Class Virtual Gratis!
Berita Terkini
Teror Malam Keramat...
Teror 'Malam Keramat' Kini Bisa Ditonton Streaming, Eksklusif di VISION+
25 menit yang lalu
Luna Maya Ungkap Persiapan...
Luna Maya Ungkap Persiapan Menikah dengan Maxime Bouttier, Pastikan Berjalan Lancar
36 menit yang lalu
Cara Cerdas Kelola Gaji...
Cara Cerdas Kelola Gaji untuk Liburan
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 14-15: Tekanan Keluarga Pasca Honeymoon Devan dan Alya
1 jam yang lalu
Robby Purba Ungkap Perjalanan...
Robby Purba Ungkap Perjalanan Mistis Furi Harun Mengenai Boneka Arwah di Episode Terbaru Bisikan Gaib
1 jam yang lalu
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Menemukan-Mu Eps 7: Ardi dan Ikhsan Bersaing Dapatkan Raya, Siapa yang Menang?
1 jam yang lalu
Infografis
6 Produk Buatan China...
6 Produk Buatan China yang Digemari Konsumen Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved