Tidur di Ruangan Ber-AC Tak Menyehatkan, Ini Efek Sampingnya
A
A
A
JAKARTA - Cuaca yang panas, kerap membuat seseorang milih untuk tidur di ruangan dengan AC. Cara ini pun dinilai lebih nyaman dan bisa membuat tubuh terasa sejuk. Meski tidak terasa getah, namun sayang cara ini dinilai tidak sehat.
Berikut alasan sebaiknya tidak tidur di ruangan dengan AC seperti dilansir dari Times of India.
1. Kurangnya udara segar bisa menyebabkan rasa lelah yang berkepanjangan. Kondisi ini pun bisa semakin parah dan bisa menimbulkan sindrom sakit gedung. Sindrom ini ditandai dejgan rasa lelah yang terus menerus.
2. Saluran AC yang tidak dibersihkan secara rutin bisa memicu masalah pernapasan. Pasalnya, hal ini membuat AC menjadi tempat berkembang biak berbagai patogen seperti jamur, bakteri dan lumut.
3. Suhu yang rendah bisa memicu kontraksi otot, sakit kepala, dan sakit punggung. Saat tubuh berada di suhu yang tidak bisa diterimanya, maka akn muncul rasa sakit pada sendi dan otot hingga berkembang menjadi rematik. Namun jika semakin parah, akan berkembang menjadi artritis.
4. AC akan menyerap semua kelembabab di sekeliling Anda dan menghisap semua kelembaban di kulit. Hal ini menyebabkan kulit mengelupas dan meregang sehingga kulit kehilangan elastisitasnya dan menjadi keriput. Tanpa disadari, kondisi ini akan mempercepat proses penuaan dan rentan terhadap gangguan kulit lainnya.
5. Selain itu, AC juga akan menghisap kelembaban dari mata sehingga membuat mata menjadi merah atau pandangan mata kabur.
Berikut alasan sebaiknya tidak tidur di ruangan dengan AC seperti dilansir dari Times of India.
1. Kurangnya udara segar bisa menyebabkan rasa lelah yang berkepanjangan. Kondisi ini pun bisa semakin parah dan bisa menimbulkan sindrom sakit gedung. Sindrom ini ditandai dejgan rasa lelah yang terus menerus.
2. Saluran AC yang tidak dibersihkan secara rutin bisa memicu masalah pernapasan. Pasalnya, hal ini membuat AC menjadi tempat berkembang biak berbagai patogen seperti jamur, bakteri dan lumut.
3. Suhu yang rendah bisa memicu kontraksi otot, sakit kepala, dan sakit punggung. Saat tubuh berada di suhu yang tidak bisa diterimanya, maka akn muncul rasa sakit pada sendi dan otot hingga berkembang menjadi rematik. Namun jika semakin parah, akan berkembang menjadi artritis.
4. AC akan menyerap semua kelembabab di sekeliling Anda dan menghisap semua kelembaban di kulit. Hal ini menyebabkan kulit mengelupas dan meregang sehingga kulit kehilangan elastisitasnya dan menjadi keriput. Tanpa disadari, kondisi ini akan mempercepat proses penuaan dan rentan terhadap gangguan kulit lainnya.
5. Selain itu, AC juga akan menghisap kelembaban dari mata sehingga membuat mata menjadi merah atau pandangan mata kabur.
(nfl)