Waspada! Oral Seks Bisa Sebabkan Kanker Tenggorokan

Minggu, 03 September 2017 - 04:07 WIB
Waspada! Oral Seks Bisa...
Waspada! Oral Seks Bisa Sebabkan Kanker Tenggorokan
A A A
LOS ANGELES - Oral seks kerap dilakukan pasangan suami istri untuk meningkatkan gairah seksual saat bercinta. Tapi tahukan Anda bahwa cara ini memiliki efek negatif pada kesehatan.

Oral seks yang sering dilakukan bisa membuat Anda terkena kanker tenggorakan yang bisa mengancam keselamatan.

Mengutip Menshealth, oral seks masuk sebagai salah satu penyebab paling umum dalam menyebarkan penyakit menular seksual, seperti klamidia, gonore, herpes, dan human papillomavirus (HPV). Hal ini berdasarkan penilitian yang dilakukan Centers for Disease Control and Prevention (CDC).

Virus HPV misalnya, dapat menularkan risiko kanker yang bisa menyebabkan kanker tenggorakan dan kanker serviks. Periset menemukan adanya HPV pada 21 persen pasien yang terkena kanker orofaring. Pasien itu terkena virus HPV yang menyerang tenggorakan sering melakukan oral seks dengan pasangannya.

"Kami hanya melihat puncak permasalahan dari masalah ini dan itu benar-benar sangat krisis bagi kesehatan masyarakat," kata Ted Teknos MD selaku Ketua Departemen Operasi Otolaringologi-Kepala dan Leher di Ohio State University Wexner Medical Center.

Kasus kanker tenggorokan terkait HPV telah meningkat 300 persen dari 1980-an sampai 2000-an. "Kami hanya melihat efeknya sekarang, tapi akan jauh lebih umum di tahun-tahun mendatang dan puluhan tahun kemudian," tambahnya.

Pasangan suami istri pun hatus tahu bagaimana seks oral dapat meningkatkan risiko kanker tenggorokan, di mana kanker tenggorokan berbeda dengan kanker mulut yang terjadi di bibir, gusi, lidah, lapisan pipi, atau atap atau lantai mulut.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2023 seconds (0.1#10.140)