6 Penyebab Bokong Terasa Gatal

Senin, 11 September 2017 - 14:19 WIB
6 Penyebab Bokong Terasa Gatal
6 Penyebab Bokong Terasa Gatal
A A A
JAKARTA - Bokong merupakan daerah sensitif bagi wanita. Apalagi jika bokong anda mengalami rasa gatal yang membuat anda merasa malu saat menggaruknya.

Bagi sebagian orang, kondisi gatal di area bokong mungkin terdengar normal. Namun dalam kasus yang intens, bisa jadi akibat kondisi medis yang disebut pruritus anus atau disebut gatal anus

Berikut enam penyebab bokong terasa gatal seperti dikutip dari Zeenews:

1. Makanan pedas
Makanan yang pedas bisa membuat bokong anda tersa gatal. Apalagi, makanan pedas yang berbahan seperti tomat, kopi, bir, bila dikonsumsi secara berlebihan dapat meningkatkan kadar asam di sana, mengakibatkan gatal.

2. Herpes
Herpes adalah infeksi virus yang dapat memengaruhi bokong. Hingga memiliki sistem kekebalan tubuh yang lebih lemah. Anda mungkin menderita bokong anda merasa merah dan gatal terus menerus hubungi ahli kesehatan dan minum obat yang diperlukan untuk mengobati Herpes.

3. Infeksi jamur
Alasan lain yang bisa menyebabkan gatal adalah infeksi jamur. Infeksi jamur sebagian besar tumbuh subur di daerah lembab dan saat bokong Anda sangat lembab menjadi gatal. Untuk menyembuhkan infeksi jamur, bilas area tersebut dengan air hangat atau segera hubungi dokter.

4. Menggosok bokong lebih keras
Menggosok bokong terlalu keras bisa menyebabkan iritasi dan gatal di area dalam anus. Untuk itu, agar saat membersihkan bokong dengan lembut dan bilas langsung dengan menempuk bokong secara pelan dan langsung keringkan area bokong.

5. Wasir
Wasir dapat menyebabkan pembengkakan pada pembuluh darah Anda di rektum. Hal ini bisa menyebabkan banyak tinja dan membuat rasa gatal lebih tinggi. Karena banyaknya tinja yang menumpuk di area bokong. Mengkonsumsi makanan berserat tinggi bisa membantu mengobati wasir.

6 Kurang bersih
Penyebab paling umum dari gatal adalah kurangnya kebersihan pribadi. Jika Anda tidak membersihkan diri dengan benar, atau tidak mandi secara teratur, Anda mungkin mengalami gatal berlebihan di bokong Anda. Jaga kebersihan Anda dan jika situasi terus berlanjut, jangan merasa malu untuk menemui dokter.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4320 seconds (0.1#10.140)