Tips Menjaga Mata Tetap Sehat

Sabtu, 28 Oktober 2017 - 03:14 WIB
Tips Menjaga Mata Tetap...
Tips Menjaga Mata Tetap Sehat
A A A
JAKARTA - Memiliki gangguan kesehatan pada mata menjadi salah satu masalah yang harus diperhatikan dengan serius, seperti katarak, minus, bahkan yang menyebabkan kebutaan.

Dr Evan dari Rumah Sakit Cipto Mangkunsumo mengatakan cara menjaga kesehatan mata bisa dengan mengubah kebiasaan. Misalnya dengan mengurangi penggunaan gadget. Tidak bisa dipungkiri jika banyak orang sulit untuk melepas gadget.

"Jadi, pertama itu kurangi gadget karena cahaya gadget itu sangat mudah merusak mata dan itu bisa menimbulkan katarak kalau kita terus-terusan menggunakan gadget, kayak handphone, computer, atau lainnya," kata Dr Evan.

Selain mengurangi penggunaan gadget, hal yang diperhatikan adalah tidak menggunakan obat tetes mata terlalu sering. Jika mata sakit atau merah, usahakan untuk tidak menggunakan obat tetes mata berlebihan.

"Kalau mata terasa sakit atau gatal, jangan langsung pakai obat tetes mata. Kalau bisa diamkan sampai keesokkan harinya. Nah, kalau masih merah dan terasa sakit, lebih baik ke rumah sakit atau periksa ke dokter," ujarnya.

Cara lain menjaga kesehatan mata adalah dengan mengkonsumi sayur dan buah. Ini menjadi sangat penting. Utamanya sayuran dan buah yang memiliki kandungan vitamin A yang baik untuk mata.
(tdy)
Berita Terkait
Mutu Fasilitas Kesehatan...
Mutu Fasilitas Kesehatan Menentukan Kesehatan Masyarakat
Optimalisasi Kesehatan...
Optimalisasi Kesehatan Pencernaan Anak untuk Kesehatan Holistik
Vaksinasi Tenaga Kesehatan...
Vaksinasi Tenaga Kesehatan Lansia
Idap Gangguan Kesehatan...
Idap Gangguan Kesehatan akibat Banjir, Para Lansia Serbu Layanan Kesehatan Gratis
Benyamin Davnie Ajak...
Benyamin Davnie Ajak Kader Kesehatan Sosialisasi Protokol Kesehatan
Iuran Kesehatan Naik,...
Iuran Kesehatan Naik, BPJS Kesehatan Terapkan Kebijakan Khusus
Berita Terkini
Megan Fox Melahirkan...
Megan Fox Melahirkan Anak Perempuan Buah Cinta dengan Machine Gun Kelly
47 menit yang lalu
4 Artis Indonesia Rayakan...
4 Artis Indonesia Rayakan Hari Raya Nyepi 2025, Happy Salma Mengarak Ogoh-ogoh
1 jam yang lalu
Penjelasan Ending When...
Penjelasan Ending When Life Gives You Tangerines dan Kemungkinan Season 2
2 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 187: Tekad Biru Laporkan Vernie ke Polisi
3 jam yang lalu
Wisuda Akbar Hafiz Indonesia...
Wisuda Akbar Hafiz Indonesia 2025: Generasi Qur'ani Menginspirasi Melalui Ketekunan dan Keberanian
4 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Eps 261: Langkah Ekstrim Ajeng & Kejutan Bagi Yasmin-Romeo
5 jam yang lalu
Infografis
IRGC Lumpuhkan 69 Mata-mata...
IRGC Lumpuhkan 69 Mata-mata Mossad saat Beroperasi di Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved