3 Makanan untuk Program Diet

Selasa, 28 November 2017 - 11:44 WIB
3 Makanan untuk Program...
3 Makanan untuk Program Diet
A A A
JAKARTA - Mengatur pola makan menjadi salah satu menjalani diet sehat, termasuk menurunkan berat badan secara alami. Dalam menjalankan program diet, kandungan makanan seperti, vitamin, mineral dan nutrisi lainnya tetap diperlukan agar sel-sel yang ada ditubuh dapat berfungsi normal.

Tak hanya memperhatikan kandungan makan, olahraga pun penting bagi mereka yang berusaha menjaga badannya tetap ideal. Olahraga juga dapat mengurangi risiko yang penyakit yang diakibatkan obesitas, seperti penyakit jantung.

Seperti dikutip LiveStrong, ada beberapa jenis makanan yang dapat disantap saat menjalankan program diet.

1. Sayur dan buah
Mengonsumsi banyak sayur dan buah sangat dianjurkan untuk mereka yang menjalani program diet. Sayur dan buah menjadi sumber serat yang dapat membantu melancarkan pencernaan. Konsumsilah, setidaknya 25-30 gram serat per hari yang setara dengan 7 buah apel atau 7,5 cangkir oatmeal.
3 Makanan untuk Program Diet

2. Makanan berprotein
Makanan berprotein yang tidak menganduk lemak menjadi asupan yang baik untuk menjaga berat badan. Makanan ini ada pada tahu, tempe, dan ikan. Makanan berprotein dicerna lebih lama dibanding makanan yang berkarbohidrat sehingga membuat rasa kenyang lebih lama.

Selain itu, protein juga berfungsi membantu meningkatkan proses metabolisme, seperti pembakaran lemak.
3 Makanan untuk Program Diet

3. Kacang-kacangan dan biji-bijian
Kacang dan biji-bijian memiliki banyak kadungan gizi yang cocok untuk menurunkan berat badan, di antaranya mengandung serat, vitamin B, fosfor, magnesium, selenium dan kromium.

Tak hanya menurunkan berat badan, kandungan dalam kacang dan biji-bijian juga dapat menjaga kesehatan kulit, memperkuat tulang dan gigi, dan memperkuat otot.
3 Makanan untuk Program Diet
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2354 seconds (0.1#10.140)