Mengenal Asal Usul Pil PCC

Rabu, 06 Desember 2017 - 04:33 WIB
Mengenal Asal Usul Pil...
Mengenal Asal Usul Pil PCC
A A A
JAKARTA - Pil Paracetamol Cafein Carisoprodol (PCC) telah disalahgunakan. Dari ketiga kandungan tersebut, carisoprodol diketahui bisa menyebabkan efek samping yang paling membahayakan kesehatan.

Dilansir jurnal Annals of the New York Academy of Sciences, carisoprodol awalnya dikembangkan oleh Dr Frank M. Berger di laboratorium Wallace pada 1959. Kandungan ini dimanfaatkan sebagai pengganti obat meprobamate.

Berger menilai carisoprodol bisa memberikan efek menenangkan dan sulit disalahgunakan dibandingkan meprobamate. Tak hanya memiliki efek kepada sistem saraf pusat, carisoprodol juga merupakan properti analgesik tidak biasa.

Berdasarkan temuan ini, obat tersebut marak di pasaran. Namun, hadirnya obat ini bertujuan untuk meredakan nyeri pinggang dan terbukti bisa meredakan rasa nyeri dan melemaskan otot yang kaku.

Sayang, pada 1976 muncul laporan kasus over doses karena obat ini. Menurut peneliti, hal tersebut dipicu karena overdosis hormon serotonin di obat karena carisoprodol.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0918 seconds (0.1#10.140)