Menikmati Es Krim Langsung dari Ice Pan

Senin, 29 Januari 2018 - 16:07 WIB
Menikmati Es Krim Langsung...
Menikmati Es Krim Langsung dari Ice Pan
A A A
JAKARTA - Tidak ada yang dapat menolak nikmat dan segarnya es krim. Dessert ini disukai anak-anak hingga orang dewasa. Sebagai makanan beku yang dibuat dari produk susu, seperti krim atau sejenisnya, es krim juga digabungkan dengan perasa dan pemanis.

Campuran ini didinginkan dengan mengaduk sambil mengurangi suhunya untuk mencegah pembentukan kristal es besar. Meskipun sering digunakan untuk merujuk ke dessert beku dan makanan ringan, istilah es krim sebenarnya digunakan untuk merujuk ke dessert beku dan makanan ringan yang terdiri dari lemak susu.

Banyak negara, termasuk Amerika Serikat, membatasi penggunaan istilah tersebut berdasarkan kuantitas bahan dasar makanan tersebut. Ada juga mirip es krim, disebut gelato, es krim khas Italia.

Gelato berasal dari bahasa Italia yang artinya ëbekuí. Gelato terbuat dari bahan utama seperti susu, krim, dan gula, kemudian diberi tambahan variasi rasa, mulai buahbuahan, kacang, hingga bahan perasa lainnya.

Apabila dibandingkan es krim pada umumnya, gelato memiliki kandungan lemak yang lebih rendah. Adapun sorbet mirip es krim dan gelato, tetapi hampir tidak ada tambahan krim, sering kali justru terbuat dari buah alami. Di Inggris dan Australia, sorbet mengacu pada jenis bubuk manis yang manis.

Sorbets untuk American sorbet mungkin juga mengandung alkohol, yang dimaksudkan untuk menurunkan suhu beku dan untuk menghasilkan tekstur yang lebih lembut. Jika ingin mencoba sejenis es krim dari buah asli, datang saja ke di Lokales Cikini di kawasan Paradigma Café, Kompleks DPD Golkar DKI Jakarta, Menteng, Jakarta Pusat.

Di sini Anda bisa menikmati jenis es krim yang dibuat langsung dari ice pan dan bisa disesuaikan penggunaan gula maupun tambahan topping-nya. “Dibuat dalam mesin es (ice pan) selama lima menit yang bisa mixed dengan buah lain,” ungkap Cindy, Operational Manager Paradigma Cafe. Menikmati es krim di sini seperti halnya sedang makan buah asli dalam bentuk es yang baru dibuat ketika dipesan.

Ada pilihan buah tropis, seperti mangga, alpukat, nanas, pisang, dan buah lain yang sedang musim. Sementara penyuka cokelat dan vanila juga tetap bisa memilih tambahan rasa ini. Namun, direkomendasikan memilih rasa buah asli tanpa atau dengan tambahan gula jika menginginkannya. (Dyah Ayu Pamela)

(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9727 seconds (0.1#10.140)