4 Jenis Benda di Dapur Paling Banyak Terkontaminasi Bakteri
A
A
A
JAKARTA - Tanpa disadari, beberapa tempat di rumah menjadi sarang kuman. Kendati telah dibersihkan, bakteri tidak bisa dihindari. Hal ini terbukti melalui penelitian terbaru yang menunjukkan tempat-tempat di dapur yang paling banyak terkontaminasi bakteri.
NFS International melakukan penelitian pada 22 keluarga dengan mengambil sampel dari 30 tempat atau benda di rumah untuk melihat tempat mana saja yang paling banyak terkontaminasi bakteri koliform. Hasilnya, bakteri paling banyak ditemukan di dapur.
Seperti dilansir dari BBC, berikut ini 4 tempat di dapur yang paling banyak terkontaminasi bakteri;
1. Talenan
Bahan makanan mentah yang diletakkan di talenan bisa menyebabkan bakteri berpindah ke talenan dan menempel jika benda ini tidak dicuci dengan bersih. Sebanyak 18% bakteri berbahaya ditemukan pada talenan di rumah yang dapat memicu keracunan.
2. Westafel
Para ahli mengungkapkan jumlah bakteri pada wastafel lebih banyak dibandingkan bakteri pada toilet duduk. Fakta lainnya, 45% wastafel di dapur mengandung bakteri koliform karena lembab. Kondisi ini diperparah dengan banyak sisa makanan yang bisa menjadi sumber nutrisi bagi bakteri.
3. Meja dapur
Sekitar 32% meja dapur memiliki bakteri koliform. Hal ini disebabkan karena meja dapur dekat dengan wastafel dan kebiasaan mengelapnya dengan lap atau spons kotor.
4. Lap atau spons
Bakteri koliform seperti Ecoli paling banyak ditemukan pada lap atau spons yang digunakan untuk membersihkan. Sebanyak 75% lap atau spons dalam rumah menyimpan bakteri ini karena benda ini kerap dalam keadaan basah atau lembab yang menjadi tempat bakteri berkembang biak.
NFS International melakukan penelitian pada 22 keluarga dengan mengambil sampel dari 30 tempat atau benda di rumah untuk melihat tempat mana saja yang paling banyak terkontaminasi bakteri koliform. Hasilnya, bakteri paling banyak ditemukan di dapur.
Seperti dilansir dari BBC, berikut ini 4 tempat di dapur yang paling banyak terkontaminasi bakteri;
1. Talenan
Bahan makanan mentah yang diletakkan di talenan bisa menyebabkan bakteri berpindah ke talenan dan menempel jika benda ini tidak dicuci dengan bersih. Sebanyak 18% bakteri berbahaya ditemukan pada talenan di rumah yang dapat memicu keracunan.
2. Westafel
Para ahli mengungkapkan jumlah bakteri pada wastafel lebih banyak dibandingkan bakteri pada toilet duduk. Fakta lainnya, 45% wastafel di dapur mengandung bakteri koliform karena lembab. Kondisi ini diperparah dengan banyak sisa makanan yang bisa menjadi sumber nutrisi bagi bakteri.
3. Meja dapur
Sekitar 32% meja dapur memiliki bakteri koliform. Hal ini disebabkan karena meja dapur dekat dengan wastafel dan kebiasaan mengelapnya dengan lap atau spons kotor.
4. Lap atau spons
Bakteri koliform seperti Ecoli paling banyak ditemukan pada lap atau spons yang digunakan untuk membersihkan. Sebanyak 75% lap atau spons dalam rumah menyimpan bakteri ini karena benda ini kerap dalam keadaan basah atau lembab yang menjadi tempat bakteri berkembang biak.
(tdy)