Pakistan Tolak Film Bollywood, Veere Di Wedding

Jum'at, 01 Juni 2018 - 01:29 WIB
Pakistan Tolak Film...
Pakistan Tolak Film Bollywood, Veere Di Wedding
A A A
NEW DELHI - Film Bollywood Veere Di Wedding yang dibintangi aktris top India, Kareena Kapoor Khan dan Sonam Kapoor dalam kisah empat gadis telah dilarang diputar di Pakistan. Alasannya dialog yang dibangun terlalu vulgar serta adegan yang cenderung cabul. Ini menjadi pertimbangan pemerintah Pakistan melarang peredaran film itu di negaranya.

Ketua Dewan Sensor Film Pakistan, Central Board of Film Censors (CBFC) Danyal Gilani mengatakan pelarangan itu berdasarkan kesepakatan dari para anggota CBFC.

"Anggota CBFC dengan suara bulat memutuskan untuk tidak mengizinkan film untuk pameran publik di bioskop karena isinya mencemarkan Sensor Film Code 1980," kata Danyal seperti dilansir Zeenews.

Sebelumnya, film ini diputar untuk CBFC di Pakistan pada Selasa (29/5/2018) malam. Menurut salah satu sumber, film itu dianggap tidak layak untuk diputar karena terdapat dialog vulgar dan adegan cabul.

Sementara, selain Kareena Kapoor, film ini juga dibintangi Sonam Kapoor. Veere Di Wedding sendiri menjadi film pertama bagi Kareena sejak dia melahirkan anaknya. Di India, film yang disutradarai Shashanka Ghosh ini mulai rilis pada Jumat (1/6/2018).
(tdy)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0952 seconds (0.1#10.140)