8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018

Sabtu, 16 Juni 2018 - 11:17 WIB
8 Film Terbaik Bollywood...
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018
A A A
NEW DELHI - Di sisa 2018, para penggemar film Bollywood masih akan dimanjakan oleh sederet film top India. Setidaknya, hingga akhir Desember masih ada 8 film yang akan tayang di biskop.

Selain dihadirkan bintang-bintang top seperti Amitabh Bachan, Shahruk Khan, Katrina Kaif, dan sederet bintang film populer lainnya, para penggemar film dari Negeri Gangga ini juga akan dihibur oleh aksi pendatang baru.

Janhvi Kapoor, anak mendiang legenda Bollywood, Sridevi adalah salah satu wajah baru di industri film India yang aksinya bisa segera dinikmati pada tahun ini. Aktris muda kelahiran Maret 1997 itu akan memulai debutnya pada film Dhadak.

Dikutip dari sejumlah sumber, berikut daftar film Bollywood yang akan segera tayang di paruh ke-2, 2018:

1. Race 3
Para penggemar film India akan dimanjakan oleh aksi dari Jacqueline Fernandez, Anil Kapoor, Bobby Deol, Saqib Saleem dan Daisy Shah. Lewat film besutan sutradara Remo D'souza ini, mata para penonton juga akan dimanjakan deretan mobil mewah. Tidak kurang dari 15 mobil mewah akan membuat akting bintang top itu semakin sempurna.

"Akan ada lebih dari 15 'supercar' yang akan menjadi suguhan bagi semua pecinta mobil. Untuk melengkapi itu semua, kami juga telah melakukan syuting di trek balap Formula One yang sesungguhnya," kata seorang juru bicara, dalam sebuah pernyataan.

Film yang diproduksi oleh Salman Khan Films dan Ramesh Taurani di bawah bendera Tips Films ini akan tayang pada 15 Juni 2018.
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018

2. Sanju
Memulai karier di industri film Bollywood sejak 1981, Sanjay Dutt layak ditempatkan dalam daftar aktor besar India. Memulai kariernya lewat film Rocky, kini tidak kurang dari 120 film yang sudah dibintanginya. Terakhir, dia bermain dalam film Blue pada 2008. Selain menjadi aktor handal, Sanjay Dutt juga diketahui bergelut di dunia politik.

Sepak terjang aktor kelahiran Juli 1959 itu, sukses mencuri perhatian dari Vinod Chopra Films, Rajkumar Hirani Films, dan Fox Star Studios. Dengan mempercayakan Rajkumar Hirani sebagai sutradara, perjalanan Sanjay Dutt itu diangkat ke layar lebar, lewat sebuah film biografi berjudul Sanju.

Ranbir Kapoor, Sonam Kapoor, Dia Mirza, Manisha Koirala, Anushka Sharma, Karishma Tanna, Jim Sarbh adalah beberapa nama yang dipercaya bermain dalam film itu. Para penggemar Sanjay Dutt bisa mulai menyaksikan perjalanan idolanya di Bioskop pada 29 Juni 2018.
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018

3. Dhadak
Jiwa seni yang dimiliki Sridevi, telah mengalir pada anaknya, Janhvir Kapoor. Di usianya yang masih relatif muda, yakni 21 tahun, Janhvir sudah mendapat kepercayaan untuk bermain pada film besutan sutradara Shashank Khaitan, Dhadak.

Dalam film yang diproduksi Dharma Productions dan Zee Studios itu, dia akan beradu peran dengan aktor muda, Ishaan Khatter (putra dari pasangan aktor dan aktris senior, Neelima Azeem- Rajesh Khattar).

Dhadak sendiri merupakan remake dari Blockbuster Marathi, Sairat (2016). Sehingga, premis Dhadak akan sama dengan film pendahulunya itu.

"Premis dasarnya adalah perbedaan dalam kasta, pembunuhan demi kwhirmatan dan apa artinya bertahan hidup di dunia. Saya rasa itu adalaj konflik yang hidup di seluruh India. Premis dasar sama, tapi ada variasi (pada Dhadak)," kata sang sutradara, Shashank. Film ini bisa bisa disaksikan di Bioskpo sejak 20 Juli 2018.
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018

4. Gold
Dalam dunia olahraga, India pernah mengalami masa-masa manis pada Olimpiade musim panas 1948. Saat itu, mereka sukses mengamankan medali emas lewat cabang olahraga Hoki.

Tidak mau kenangan manis itu luput dari generasi muda, dengan menggandeng sutradara Reema Kagti, Excel Entertainmemt berinisiatif untuk mengangkat sejarah manis itu ke layar lebar.

Aktor senior kelahiran September 1967, Akshay Kumar dipercaya menjadi pemeran utama dalam film tersebut. Kendati latar belakang film ini berkisah tentang sejarah nyata, akan tetapi tidak menampilkan tokoh nyata dalam perjalanannya. Akshay sendiri, akan berperan sebagai pelatih hoki. Film yang sarat dengan kisah manis India dalam dunia olahraga ini akan mulai diputar di Bioskop pada 15 Agustus 2018.
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018

5. Paltan
Pada September nanti, pecinta film Bollywood akan disuguhi film berlatar belakang perang. Paltan, sebuah film yang terinspirasi dari bentrokan Cho La yang terjadi di sepanjang perbatasan Sikkim pada 1967 akan tiba di Bioskop pada akhir tahun ini.

Nama-nama seperti Arjun Rampal, Siddhanth Kapoor, Luv Sinha, dan Harshvardhan Rane, tercatat sebagai pemain dalam film besutan sutradara JP Duta itu. Paltan sendiri dijadwalkan mulai tayang pada 7 September 2018.
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018

6. Thugs of Hindostan
Kerinduan penggemar kepada Amitabh Bachan akan segera terobati di penghujung 2018. Bersama sederet bintang film lain, seperti Aamir Khan, Katrina Kaif, dan Fatima Sana Sheikh, aktor kelahiran Oktober 1942 itu akan kembali ke layar lebar lewat film Thugs of Hinfostan.

Film garapan sutradara Vijay Khrisna Acharya ini didasarkan dari novel tahun 1839 berjudul Confession of A Thug, karya Philip Meadows Taylor. Novel itu bercerita tentang perjalanan seorang penjahat berbahaya bernama Ameer Ali. Film itu rencananya akan tayang pada 7 November 2018.
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018

7. Zero
Kabar gembira bagi para penggemar SRK. Lewat Zero, sang bintang akan menyapa para penggemarnya pada libur Hari Raya Natal 2018.

Namun jangan kaget dengan penampilan SRK dalam film besutan sutradara Anand L Rai ini. Pasalnya, untuk pertama kalinya, para penggemar akan melihat idolanya itu sebagai kurcaci.

Selain SRK, film fiksi ilmiah ini juga melibatkan Katrina Kaif dan Anushka Sharma sebagai pemeran utama. Film produksi Red Chillies Entertainment dan Colour Yellow Productions ini dijadwalkan rilis pada 21 Desember 2018.
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018

8. Simmba
Film garapan Rohit Shetty, Simmba akan menutup kalender 2018. Dibintangi oleh Ranveer Singh, Sara Ali Khan dan Sonu Sood, film ini direncanakan akan masuk bioskop pada 28 Desember 2018.

Bagi pecinta film India yang pernah menontom Temper (2015), film ini juga bisa menjadi obat. Pasalnya, sang sutradara mengaku ada beberapa adegan yang mungkin terinspirasi dari film tersebut. Kendati begitu, dia menolak anggapan bahwa film ini adalah remake dari Tempar.
8 Film Terbaik Bollywood di Penghujung 2018
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0768 seconds (0.1#10.140)