Demi Mancing, Jang Hyuk Lakukan Perjalanan ke Alaska

Minggu, 22 Juli 2018 - 08:37 WIB
Demi Mancing, Jang Hyuk...
Demi Mancing, Jang Hyuk Lakukan Perjalanan ke Alaska
A A A
SEOUL - Jang Hyuk akan melakukan perjalanan ke Alaska dengan City Fishers, setelah sebelumnya sumber dari "Fishers" Channel A menegaskan pihaknya berhasil mengajak bintang Korea ini tampil dalam episode Alaska.

"Jang Hyuk akan muncul sebagai tamu di episode Alaska," kata sumber dari Fishers.

Aktor tampan ini akan berangkat pada 26 Juli 2018. Dia akan menyambangi Alaska selama satu minggu, di mana dia akan bersama pemeran Lee Deok Hwa, Lee Kyung Kyu, dan Microdot.

City Fishers adalah sebuah variety show yang memberi kesan kepada para selebritas saat mereka menikmati memancing dan mengunjungi tempat-tempat pemancingan yang indah dan rahasia.

Sementara di acara itu, dia akan berbagi kiat memancing yang bermanfaat kepada pemirsa. Untuk menyaksikan penampilan Jang Hyuk, para penggemar bisa menikmati acara ini setiap hari Kamis pukul 23 waktu setempat.

Jang Hyuk sendiri baru saja membintangi "Wok of Love" dan dia akan membintangi drama MBC mendatang berjudul "Bad Papa".
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0870 seconds (0.1#10.140)