Hari Ini, Yura Yunita Merilis Album Baru Berjudul Merakit

Jum'at, 21 September 2018 - 11:30 WIB
Hari Ini, Yura Yunita...
Hari Ini, Yura Yunita Merilis Album Baru Berjudul Merakit
A A A
JAKARTA - Penyanyi Yura Yunita merilis album terbarunya hari ini, Jumat (21/9/2018). Bertajuk Merakit, album ini berisikan sembilan lagu di mana 80% lagu di album tersebut diciptakan sendiri oleh Yura.

Sembilan lagu tersebut diungkapkan Yura merupakan gambaran dari perjalanannya bermusik mulai dari fase terbaik hingga terburuk. Karena itu, penyanyi 27 tahun itu mengaku tak sabar untuk memperdengarkan karya terbarunya itu ke masyarakat luas.

"Kalau ingin tahu perjalanan empat tahun, karena lagu-lagu yang ada di album Merakit ini lagu yang aku cipta dari fase terbaik dan fase terburuk. Jadi aku nggak sabar semua teman-teman untuk mendengarkannya di album terbaru Merakit," ujar Yura Yunita di Jakarta.

Meski 80% lagu-lagu di album terbarunya diciptakan sendiri, namun penyanyi asal Bandung ini juga menggandeng musisi lainnya dalam proses kreatif. Mereka adalah Tulus, Ari Renaldi hingga musisi senior Indonesia, Yovie Widianto.

"Sangat senang sekali karena musisi yang terlibat dalam album Merakit ini luar biasa semua. Mereka dua musisi (Tulus dan Yovie Widianto) yang dari awal support karya aku. Setiap langkah kecil yang aku ambil mereka orang nomor satu yang ada di depan untuk support aku. Mereka teman main aku juga," kata dia.

Selain itu, Yura Yunita juga menghadirkan kembali lagu-lagu lamanya yang telah hits seperti Intuisi, Harus Bahagia dan Takkan Apa. Ini membuat album Merakit semakin berwarna dan menarik untuk didengarkan.

Menariknya, ditengah kemajuan teknologi saat ini, Yura Yunita memilih merilis albumnya dalam format CD. Penyanyi yang berhasil menjadi nomine di 3 kategori AMI Awards ke-21 itu pun menjelaskan alasannya memilih CD untuk album barunya.

Yura mengaku, dipilihnya album fisik mampu memberikan kepuasan tersendiri bagi dirinya. Hal ini pun didukung dengan banyaknya Hip Hip Yura (sebutan untuk penggemar Yura Yunita) yang menunggu karyanya dalam bentuk CD.

"Album fisik itu karena ada kepuasan tersendiri saat ada bukti tangannya yang bisa kita pegang bisa baca story ke dalamnya. Kaya bagian dari sejarah gitu kalau ada album fisiknya. Masih banyak juga Hip Hip Yura yang menantikan album fisiknya jadi kita buat," ujar dia.

Peluncuran album ini bersamaan dengan peluncuran singel terbaru Yura yang berjudul Buka Hati. "Ini aku ciptakan lagunya bersama Tulus," ucap Yura.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6562 seconds (0.1#10.140)