Padu Padan Riasan Lipstik Warna Pink

Senin, 24 September 2018 - 12:12 WIB
Padu Padan Riasan Lipstik...
Padu Padan Riasan Lipstik Warna Pink
A A A
JAKARTA - Lipstik pink tidak pernah mati. Warna ini selalu dipilih banyak wanita untuk berbagai kesempatan dan penampilan karena dapat memberikan tampilan yang segar, playful, girly dan menarik. Tak heran jika lipstik pink masih populer hingga saat ini.

Lipstik pink dapat digunakan untuk segala kesempatan, seperti penggunaan sehari-hari hingga acara formal. Selain itu, lipstik pink juga merupakan shade dengan range warna yang sangat luas, mulai warna pink neon, magenta, fuschia hingga pink nude.

Anda yang ingin mencoba lipstik warna pink namun masih ragu, tips padanan riasan berikut ini cocok diaplikasikan dengan lipstik berwarna pink. Dikutip dari Sociolla, berikut ulasannya.

1. Padukan lipstik pink nude dengan make up flawless. Anda bisa mengaplikasikan sof contouring, eyeshadow bernuansa rose gold metalic dan tampilan bibir yang penuh. Lengkapi riasan dengan highlighter kilau lembut yang mampu membuat wajah terlihat lebih segar.

2. Lipstik berwarna pink segar dan smokey eye akan terlihat sangat cantik untuk acara sore hari. Dengan gradasi warna metalik yang gelap pada area terluar mata dan warna yang terang pada inner corner, gaya make up ini memberikan tampilan yang cantik dan mempesona. Lengkapi dengan maskara hitam dan bronzer yang tipis.

3. Tampil cantik dengan paduan make up natural dan bold lipstik berwarna pink keunguan. Padukan juga sedikit blush berwarna peach, eyeshadow bernuansa bronze dan bulu mata palsu yang tipis untuk mempercantik tampilan. Dengan alis yang natural dan subtle contouring, look ini cocok digunakan pada acara semi formal malam hari.

4. Sapuan blush dan eyeshadow bernuansa rose mampu memberikan kesan feminin yang membuat tampilan make up keseluruhan tampak semakin stunning. Meski simple, namun riasan ini bisa memberikan kesan elegan. Look ini cocok dikenakan sehari-hari atau acara tertentu saat mengenakan pakaian dengan aksen yang ramai.

5. Pemilik kulit sawo matang juga cocok menggunakan lipstik pink. Caranya, pilih tone lipstik pink yang medium, tidak terlalu pucat namun tidak terlalu gelap. Untuk acara lebih spesial atau formal, rias mata dengan teknik cut crease. Tambahkan winged liner dan bulu mata palsu, serta blush berwarna pink yang punya warm undertone untuk melengkapi tampilan ini.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7174 seconds (0.1#10.140)