Perwira Polisi Ini Berhasil Wujudkan Mimpi Menjadi Seorang Penyanyi

Minggu, 30 Desember 2018 - 18:40 WIB
Perwira Polisi Ini Berhasil...
Perwira Polisi Ini Berhasil Wujudkan Mimpi Menjadi Seorang Penyanyi
A A A
JAKARTA - Berkat kecintaan terhadap tembang "Sabda Alam" milik almarhum Chrisye dan lagu-lagu religi Bimbo sejak kecil, seorang perwira Polri, Zulfikar Asmiragani memiliki mimpi untuk menjadi penyanyi pop.

Demi meraih mimpinya, saat masih muda, pria yang kerap disapa Zoel itu pun sempat mengikuti sejumlah lomba menyanyi guna membuktikan kualitasnya. Sayangnya, dia harus mengubur mimpinya, lantaran almarhum Ayahandanya lebih menginginkannya untuk fokus dalam pendidikan.

Usai menuntaskan pendidikannya hingga S1, Zoel berhasil menjadi seorang perwira polisi. Di tengah mengeyam pendidikan dan lanjut menjadi perwira polisi, ternyata mimpi lamanya untuk menjadi penyanyi tidak bisa hilang begitu saja. Dia pun memutuskan untuk kembali mengejar mimpinya tersebut.

Perlahan namun pasti, Zoel mulai mewujudkan mimpinya untuk menjadi seorang penyanyi. Salah satu jalan menuju ke sana berawal dari pertemuannya dengan seorang produser musik kondang, Kirmanov.

Dinilai memiliki bakat untuk bernyanyi, olah suara Zoel akhirnya diasah menjadi lebih baik oleh Kirmanov, yang sebelumnya sudah mengangkat beberapa nama penyanyi top Tanah Air.

Zoel bertekad untuk total dalam berkecimpung di industri musik Tanah Air. "Kalau jadi orang tidak usah tanggung-tanggung kalau mau jadi orang baik ya sekalian baik, demikian pula sebaliknya, karena Allah tidak suka orang yang setengah-setengah atau nanggung-nanggung," ungkap Zoel dalam siaran pers yang diterima SINDOnews.

Sementara, Kirmanov cukup terkesan dengan karakter suara Zoel yang unik, termasuk kepekaan dan penghayatan atas lagu-lagu yang dinyanyikan. "Jadi saya tidak ragu lagi dan berkeyakinan bang Zoel akan sukses besar seperti penyanyi-penyanyi legendaris lainnya," kata Kirmanov mengenai Zoel dalam suatu kesempatan.

Sejauh ini, Zoel sudah merilis tiga album, salah satunya album pop bernafaskan Islam dengan single "Bernazar di Hati", yang memperoleh respons positif dari pecinta musik. Karya-karyanya sering kali diputar di berbagai saluran radio di seluruh kota. Terbaru, Zoel merilis sebuah single bertajuk "Ingin Memilih Hatimu" di bawah payung Colour Management.

Pada lagu pop religinya itu, Zoel menggandeng pemain biola kenamaan Henry Lamiri untuk mempermanis alunan melodi dengan sentuhan permainan biola. Sementara aransemen musik ditangani langsung oleh Kirmanov.

"Musik dan lagu digarap oleh Kirmanov, seperti di album saya. Saya juga berkolaborasi dengan Henry Lamiri di lagu ini. Permainan biolanya membuat manis lagu ini. Sudah lima kali kita berkolaborasi dengan Henry Lamiri sebelumnya," ucap Zoel.

Lagu-lagu dari Zoel selalu menghadirkan pesan moral positif dalam bait-bait liriknya. Zoel memang selalu memegang teguh sebuah falsafah hidup yang selama ini mengiringi langkahnya, entah itu ketika menjadi perwira polisi, maupun sebagai penyanyi.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1043 seconds (0.1#10.140)