Wang Suk Hyun Akhirnya Ceritakan Ancaman Pembunuhannya

Sabtu, 12 Januari 2019 - 15:08 WIB
Wang Suk Hyun Akhirnya...
Wang Suk Hyun Akhirnya Ceritakan Ancaman Pembunuhannya
A A A
SEOUL - Wang Suk Hyun akhirnya membeberkan insiden yang dialaminya karena mendapat ancaman pembunuhan yang dikirim pihak tak bertanggung jawab kepadanya.

Wang Suk Hyun yang memperkenalkan drama terbaru bersama MBC berjudul "A Pledge to God" ini secara terbuka mengungkap peristiwa yang menimpanya pada akhir 2018 itu.

Dalam konferensi pers yang dihadiri Han Chae Young, Bae Soo Bin, Oh Yoon Ah, dan Lee Chun Hee ini, Wang Suk Hyun mengaku ancaman itu melibatkan seorang sasaeng.

Agensi Wang Suk Hyun, Lionheart Entertainment merilis pernyataan resmi pada 26 Desember 2018 bahwa mereka bekerja sama dengan polisi dalam masalah ini. Menurut polisi, tersangka adalah seorang pria berusia 30-anyang merupakan penggemar Wang Suk Hyun.

Pria ini kemudian ditanya mengapa dia melakukan amcaman? Wang Suk Hyun membeberkan bahwa pria yang telah bersaksi itu mengaku mengidolakan Wang Suk Hyun. “Saya sudah lama menjadi penggemar, tetapi dia tidak akan pernah bertemu saya, jadi saya memutuskan untuk mengungkapkan ancaman,” kata Wang Suk Hyun menirukan ucapan pelaku.

Akibat kejadian ini, Wang Suk Hyun terpaksa berdiam diri di rumah untuk beberapa waktu dan menambah keamanan dari pihak agensi.

Namun, dalam menceritakan peristiwa itu, Wang Suk Hyun tampak tenang. Nampaknya, dia sudah bisa tenang sekarang ini karena pelakunya sudah tertangkap.

"Insiden itu di masa lalu, dan saya baik-baik saja sekarang. "Saya merasa nyaman ketika saya berada di lokasi syuting. Suasana di lokasi syuting sangat bagus sehingga saya merasa baik,” tutur dia.

Meskipun berada dalam situasi berbahaya, Wang Suk Hyun tetap mempertahankan sikap yang dewasa dan tenang. Ketika berita pertama kali ini viral, dia berbagi foto dirinya tersenyum di akun media sosial pribadinya. Hal itu untuk meyakinkan penggemar dan dia juga tetap tenang sepanjang konferensi pers.

Sementara, drama "A Pledge to God" akan menyapa pemirsa setiap Sabtu, pukul 9:05 malam waktu Korea Selatan.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0701 seconds (0.1#10.140)