Tips Buat Tumis Tauge Udang Sosis untuk Pemula
A
A
A
JAKARTA - Buat mereka yang tidak ingin repot dan tidak memiliki banyak waktu, tetapi ingin membuat masakan yang lezat, maka bisa membuat Tumis Tauge Udang Sosis. Menu ini pun cocok untuk mereka yang baru belajar masak.
Bahan utama yang digunakan cukup sederhana, yakni tauge, udang dan sosis. Ketiga bahan tersebut menghasilkan rasa yang nikmat dan menggugah selera untuk disantap. Nah, berikut resep membuat Tumis Tauge Udang Sosis seperti dikutip akun Instagram @berbagairesep.
Bahan-bahan:
200 gr tauge
6 ekor udang
2 bh sosis, iris
3 siung bawang merah, iris
2 siung bawang putih, iris
2 bh cabe merah, iris serong
1 bh cabe hijau, iris serong
1 sdm saus tiram
Garam secukupnya
Gula secukupnya
Kaldu jamur secukupnya
40 ml air
Minyak utk menumis secukupnya
Cara membuat:
Tumis bawang merah, bawang putih sampai harum, masukkan irisan cabai merah, cabai hijau. Masukkan sosis, udang, lalu masukkan tauge.
Tambahkan air. Masukkan saos tiram, garam, gula dan kaldu jamur. Aduk rata. Masak sebentar hingga sedikit layu. Angkat. Tumis Tauge Udang Sosis siap dihidangkan.
Bahan utama yang digunakan cukup sederhana, yakni tauge, udang dan sosis. Ketiga bahan tersebut menghasilkan rasa yang nikmat dan menggugah selera untuk disantap. Nah, berikut resep membuat Tumis Tauge Udang Sosis seperti dikutip akun Instagram @berbagairesep.
Bahan-bahan:
200 gr tauge
6 ekor udang
2 bh sosis, iris
3 siung bawang merah, iris
2 siung bawang putih, iris
2 bh cabe merah, iris serong
1 bh cabe hijau, iris serong
1 sdm saus tiram
Garam secukupnya
Gula secukupnya
Kaldu jamur secukupnya
40 ml air
Minyak utk menumis secukupnya
Cara membuat:
Tumis bawang merah, bawang putih sampai harum, masukkan irisan cabai merah, cabai hijau. Masukkan sosis, udang, lalu masukkan tauge.
Tambahkan air. Masukkan saos tiram, garam, gula dan kaldu jamur. Aduk rata. Masak sebentar hingga sedikit layu. Angkat. Tumis Tauge Udang Sosis siap dihidangkan.
(tdy)