Yang Hyun Suk: Banyak Hal Hebat Terjadi pada BLACKPINK

Rabu, 23 Januari 2019 - 22:29 WIB
Yang Hyun Suk: Banyak...
Yang Hyun Suk: Banyak Hal Hebat Terjadi pada BLACKPINK
A A A
SEOUL - Sepertinya akan ada banyak hal menarik untuk BLACKPINK dan BLINK di tahun ini! Ya, pada 23 Januari 2019, Yang Hyun Suk memposting foto ke akun Instagram miliknya dan memberi tulisan yang membuat penggemar penasaran. Apa itu?

"Bersenang-senang di Los Angeles bertemu dengan Ketua Universal Music Group, Lucian Grainge dan Ketua Interscope Records, John Janick," tulis Yang Hyun Suk seperti dilansir Soompi.

Akan tetapi bukan itu yang membuat fans penasaran. Namun, dari tulisan di bawahnya lagi. "Kalian semua bisa berharap banyak hal hebat terjadi untuk BLACKPINK pada 2019," tambah dia.

Apa yang diungkap Yang Hyun Suk ini tak lepas dari prestasi grup vocal wanita ini. Pada Oktober 2018 misalnya, BLACKPINK telah secara resmi menandatangani kontrak dengan Interscope Records, label di bawah Universal Music Group. Tentu ini menjadi kabar gembira. Pasalnya karya mereka akan lebih diperhatikan lagi.

Pada saat pengumuman, baik Lucian Grainge dan John Janick juga menyatakan kegembiraan mereka untuk bekerja bersama BLACKPINK.

Sementara, BLACKPINK sendiri sudah memasuki tahun yang hebat karena awal bulan ini mereka mengumumkan akan tampil di festival musik A. Coach di Amerika Serikat. Pertunjukkan itu akan dilakukan pada April mendatang.

Sementara, hal yang menggembirakan lainnya, video musik mereka berjudul “DDU-DU DDU-DU”, baru-baru ini menjadi video musik grup K-pop tercepat yang mencapai 600 juta tampilan di YouTube.
(tdy)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9067 seconds (0.1#10.140)