YouTube Pop-Up Space Tingkatkan Kemampuan Konten Kreator

Kamis, 02 Mei 2019 - 18:00 WIB
YouTube Pop-Up Space...
YouTube Pop-Up Space Tingkatkan Kemampuan Konten Kreator
A A A
JAKARTA - Berupaya membantu mengembangkan kreator YouTube di Indonesia, YouTube Pop-Up Space kembali dihelat tahun ini. Kehadiran ajang ini untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mengenai video atau konten hingga menemukan kesuksesan di YouTube.

"YouTube Indonesia masuk ke-10 besar pasar global berkat kontennya yang beragam," kata Director of YouTube Global Creator and Artist Development, Chris Schremp saat ditemui usai jumpa pers di Jakarta, beberapa hari lalu.

Berlangsung sejak 29 April hingga 3 Mei di The Kasablanka, Jakarta, YouTube Pop-Up Space melengkapi lokasi acara dengan studio dan perangkat produksi profesional, sehingga memungkinkan para kreator untuk membuat konten maupun berkreasi dengan video blogger lainnya.

Selain produksi video profesional, YouTube juga mengadakan sesi berbagi dan lokakarya selama Pop-Up Space berlangsung, di antaranya tentang bagaimana monetisasi konten, memaksimalkan kanal hingga mengelola kesehatan mental. Pelatihan bagi para kreator akan disesuaikan dengan jumlah pelanggan (subscriber) yang mereka miliki.

Berdasarkan data YouTube per Maret 2019, kreator di Indonesia yang memiliki satu juta subscriber mencapai lebih dari 200 kanal, lima kali lebih banyak dibandingkan tahun lalu.

Dua Youtuber terkenal Atta Halilintar dan Ria Ricis masuk sebagai dua YouTuber pertama di Indonesia dan Asia Tenggara yang mendapatkan Diamond Award karena memiliki total pelanggan di atas 10 juta.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3731 seconds (0.1#10.140)