5 Inspirasi Street Style ala J-hope BTS

Selasa, 02 Juli 2019 - 10:41 WIB
5 Inspirasi Street Style...
5 Inspirasi Street Style ala J-hope BTS
A A A
SEOUL - Tak hanya tampan dan piawai bernyanyi, J-Hope yang merupakan member boy band BTS juga memiliki penampilan menarik. Street style menjadi gaya ikonik J-Hope yang identik dengan gayanya, baik saat bersantai atau berada di bandara.

Meski terlihat sederhana, J-Hope mampu membuat penggemarnya takjub dengan penampilannya. Tentunya seluruh item fashion yang dikenakan pemilik nama asli Jung Ho-seok itu bukanlah sembarangan.

J-hope dikenal sebagai member BTS yang paling mewah dalam berpakaian karena mengenakan brand terkenal serta desainer independen hingga aksesoris mewah. Penampilannya pun kerap menjadi inspirasi, utamanya mereka yang ingin berpenampilan ala street style. Berikut ulasannya seperti dilansir Soompi.

1. Serba putih
J-Hope tampil dengan mengenakan pakaian serba putih. Ia memadukan kemeja panjang putih polos dengan celana pendek putih bermotif garis-garis. Untuk melengkapi penampilannya, ia mengenakan clutch hitam, kupluk berwarna abu-abu dan sandal selop berwarna cokelat.

2. Ransel Fendi
J-Hope paham betul bagaimana melengkapi penampilannya. Ia mengenakan ransel berwarna merah bertulisan Hope dari rumah mode mewah, Fendi. Penampilannya ini pun sempat membuatnya viral. (Baca juga: Album BTS Dominasi Penjualan Album Fisik di Negeri Paman Sam ).

3. Serba biru
J-Hope pernah tertangkap kamera mengenakan busana serba biru. Penyanyi 25 tahun itu memilih mengenakan kemeja ovrsized biru garis-garis dengan celana dan sneakers berwarna senada. Untuk membawa barang-barangnya, J-Hope memilih tote bag transparan berwarna putih yang membuat isi tasnya terlihat jelas. Tak lupa, ia juga mengenakan kacamata putih sebagai statement.

4. Mantel oversized
J-Hope berhasil mengubah lorong bandara menjadi catwalk. Terlihat sederhana, ia memilih memadukan pakaian dan celana hitam sederhana dengan mantel cokelat oversized. Tak lupa, ia mengenakan kaus kaki dan sneakers putih serta topi kupluk berwarna hitam.

Penampilan menarik J-Hope lainnya saat musim dingin atau musim semi adalah ketika ia memadukan baju rajut putih dengan jeans dan mantel cokelat muda. J-Hope terlihat semakin menarik dengan kacamata dan topi bundar.

5. Motif
J-Hope juga berhasil tampil menarik dengan pakaian motif. Seperti halnya jaket hitam dengan motif bordir bunga penuh warna, yang dipadu dengan blue jeans, T-shirt putih, sepatu kets putih dan tas hitam. Meski terkesan sederhana, namun penampilan J-Hope ini memberikan bukti bahwa bunga pada pakaian tidak hanya untuk wanita.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2339 seconds (0.1#10.140)