Romaria Alami Trauma Saat Syuting Film Kapal Goyang Kapten
A
A
A
JAKARTA - Bintang cilik Romaria Magdalena Simbolon atau yang akrab disapa Romaria mengalami kisah horor yang menghadirkan pengalaman traumatis saat melakoni proses syuting untuk film terbarunya, Kapal Goyang Kapten, garapan Raymond Handaya. Melakukan proses syuting film komedi perdananya itu di Maluku tahun lalu, Romaria masih menyimpan kisah yang membuatnya trauma.
Romaria mengungkapkan pengalaman syuting yang seharusnya indah dan senang justru mengalami pengalaman kurang menyenangkan tatkala perahu yang ditumpangi olehnya dan keluarga terguling. Bahkan ketika ombak besar datang, kapal itu nyaris tenggelam.
"Pengalaman yang indah berubah jadi mengerikan dan membuat trauma karena kita syuting itu naik kapal, karena (syuting) ke pulau yang lain, terus aku sama mama aku lagi senang-senang di kapal kecil lagi ketawa-ketawa. Tiba-tiba, ombaknya jadi gede, lalu kita hampir tenggelam, kapalnya kayak hampir jungkir balik gitu karena mama gak bisa berenang pengalaman ngeri yang gak bisa dilupakan,” ujar Romaria kepada SINDO seusai launching poster dan trailer film Kapal Goyang Kapten di Neo Hotel Tendean, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019) malam.
Terlepas dari kisah traumatis yang dialami karena kejadian kapal terguling namun menurut penyanyi cilik kelahiran 15 November 2008 ini, bisa terlibat main dalam film ini adalah pengalaman yang tak terlupakan saat syuting untuk sebuah film. "Untungnya yang mengendarai kapalnya sudah profesional dan memang orang situ kan jadi aman. Aku merinding langsung deg-degan, itu sih pengalaman yang susah dilupakan, susah digambarin, soalnya ngeri banget sih," kata dia.
Di film Kapal Goyang Kapten, pelantun Malu Sama Kucing ini berperan sebagai Kara anak tante Puspa, salah satu penumpang kapal yang terdampar di pulau kosong. Kara punya karakter selalu ingin tahu alias kepo dan dia adalah seorang anak yang girly. Meski dengan mudah bisa beradaptasi dengan karakter kepo, tapi Romaria agak kesusahan ketika harus menjadi seorang gadis girly. Sebagai gadis yang girly dia harus mengenakan rok, padahal dia lebih nyaman bercelana panjang.
Lebih lanjut, peraih gelar artis Solo Perempuan Anak-Anak Terbaik Anugerah Musik Indonesia 2015 mendapatkan hal dan tantangan baru di film ini. Salah satunya adalah syuting film bareng kakak-kakak komika seperti Ge Pamungkas, Babe Cabita, Muhadkly Acho, Arief Didu, dan Mamat Alkatiri. Alhasil, lewat film terbarunya, Kapal Goyang Kapten. bocah berusia 10 tahun itu mengaku seperti uji tahan tawa karena terlibat peran dengan pemain yang rata-rata komika.
"Pemain-pemain di sini cenderung kebanyakan komika, itu jadi tantangan sendiri saat syuting. Karena di Kapal Goyang Kapten itu drama komedi tapi itu justru yang buat aku aktingnya diuji konsentrasinya, parah banget sehingga kesulitan saat syuting film ini tuh nahan ketawa, karena mereka lucu-lucu banget. Yang lain udah ketawa, aku tahan ketawa aja, sok cool," katanya.
Film Kapal Goyang Kapten berkisah tentang 3 orang pembajak amatir yang mencoba membajak kapal wisata yang sedang berlayar di laut Maluku yang saat itu berisi beberapa turis lokal dan seorang nahkoda yang diwarnai dengan nuansa dramanya. Selain Romaria, film ini dibintangi oleh para komika Ge Pamungkas, Babe Cabita, Muhadkly Acho, Arief Didu, dan Mamat Alkatiri. Selain itu, ada juga Roy Marten, Mathias Muchus, Asri Welas, dan Yuki Kato Ryma Gembala dan sederet pemain lain. Film tersebut rencananya tayang mulai 5 September 2019.
Romaria mengungkapkan pengalaman syuting yang seharusnya indah dan senang justru mengalami pengalaman kurang menyenangkan tatkala perahu yang ditumpangi olehnya dan keluarga terguling. Bahkan ketika ombak besar datang, kapal itu nyaris tenggelam.
"Pengalaman yang indah berubah jadi mengerikan dan membuat trauma karena kita syuting itu naik kapal, karena (syuting) ke pulau yang lain, terus aku sama mama aku lagi senang-senang di kapal kecil lagi ketawa-ketawa. Tiba-tiba, ombaknya jadi gede, lalu kita hampir tenggelam, kapalnya kayak hampir jungkir balik gitu karena mama gak bisa berenang pengalaman ngeri yang gak bisa dilupakan,” ujar Romaria kepada SINDO seusai launching poster dan trailer film Kapal Goyang Kapten di Neo Hotel Tendean, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019) malam.
Terlepas dari kisah traumatis yang dialami karena kejadian kapal terguling namun menurut penyanyi cilik kelahiran 15 November 2008 ini, bisa terlibat main dalam film ini adalah pengalaman yang tak terlupakan saat syuting untuk sebuah film. "Untungnya yang mengendarai kapalnya sudah profesional dan memang orang situ kan jadi aman. Aku merinding langsung deg-degan, itu sih pengalaman yang susah dilupakan, susah digambarin, soalnya ngeri banget sih," kata dia.
Di film Kapal Goyang Kapten, pelantun Malu Sama Kucing ini berperan sebagai Kara anak tante Puspa, salah satu penumpang kapal yang terdampar di pulau kosong. Kara punya karakter selalu ingin tahu alias kepo dan dia adalah seorang anak yang girly. Meski dengan mudah bisa beradaptasi dengan karakter kepo, tapi Romaria agak kesusahan ketika harus menjadi seorang gadis girly. Sebagai gadis yang girly dia harus mengenakan rok, padahal dia lebih nyaman bercelana panjang.
Lebih lanjut, peraih gelar artis Solo Perempuan Anak-Anak Terbaik Anugerah Musik Indonesia 2015 mendapatkan hal dan tantangan baru di film ini. Salah satunya adalah syuting film bareng kakak-kakak komika seperti Ge Pamungkas, Babe Cabita, Muhadkly Acho, Arief Didu, dan Mamat Alkatiri. Alhasil, lewat film terbarunya, Kapal Goyang Kapten. bocah berusia 10 tahun itu mengaku seperti uji tahan tawa karena terlibat peran dengan pemain yang rata-rata komika.
"Pemain-pemain di sini cenderung kebanyakan komika, itu jadi tantangan sendiri saat syuting. Karena di Kapal Goyang Kapten itu drama komedi tapi itu justru yang buat aku aktingnya diuji konsentrasinya, parah banget sehingga kesulitan saat syuting film ini tuh nahan ketawa, karena mereka lucu-lucu banget. Yang lain udah ketawa, aku tahan ketawa aja, sok cool," katanya.
Film Kapal Goyang Kapten berkisah tentang 3 orang pembajak amatir yang mencoba membajak kapal wisata yang sedang berlayar di laut Maluku yang saat itu berisi beberapa turis lokal dan seorang nahkoda yang diwarnai dengan nuansa dramanya. Selain Romaria, film ini dibintangi oleh para komika Ge Pamungkas, Babe Cabita, Muhadkly Acho, Arief Didu, dan Mamat Alkatiri. Selain itu, ada juga Roy Marten, Mathias Muchus, Asri Welas, dan Yuki Kato Ryma Gembala dan sederet pemain lain. Film tersebut rencananya tayang mulai 5 September 2019.
(alv)