Asupan Nutrisi yang Cukup Bisa Memperlancar ASI

Kamis, 15 Agustus 2019 - 08:09 WIB
Asupan Nutrisi yang...
Asupan Nutrisi yang Cukup Bisa Memperlancar ASI
A A A
JAKARTA - Saat menyusui, para ibu membutuhkan asupan nutrisi yang cukup. Seperti halnya konsumsi zat gizi mikro menjadi sangat penting bagi ibu untuk membantu memperlancar proses menyusui, menyehatkan ibu dan bayi, serta memaksimalkan proses tumbuh kembang bayi.

"Pada praktiknya, berbagai cara telah dilakukan oleh ibu-ibu di Indonesia untuk meningkatkan produktivitas ASI (Air Susu Ibu) mereka, seperti mengonsumsi rebusan daun katuk, kacang-kacangan, sup ayam, fenugreek, hingga pare. Namun, hingga saat ini, daun katuk masih menjadi favorit bagi para Ibu di Indonesia untuk menunjang kebutuhan nutrisi dan mineral mereka," kata Konselor Laktasi, dr. Ameetha Drupadi, CIMI.

Di sisi lain, ASI merupakan nutrisi yang paling baik bagi bayi dan berfungsi sebagai imunisasi pertama. Pemberian ASI juga membantu perkembangan emosional buah hati. ASI eksklusif wajib diberikan sejak bayi berusia 0 sampai 6 bulan. Oleh karena itu, agar si kecil tumbuh sehat, para ibu membutuhkan asupan nutrisi yang cukup saat menyusui.

Bahkan, nutrisi untuk menyusui perlu disiapkan secara matang sejak kehamilan. Pasalnya, pada masa kehamilan, janin mendapatkan nutrisi dari ibu. Untuk itu sangat penting bagi ibu mengkonsumsi makanan dan minuman yang banyak mengandung karbohidrat, protein, zat besi, asam folat, serat, vitamin, lemak dan kalsium.

"Pada masa ini, bunda wajib memberikan semua nutrisi yang buah hati butuhkan demi kebaikan perkembangan dan fungsi otak mereka," tandasnya.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0841 seconds (0.1#10.140)