Jadi Pasangan Shandy Aulia di Cinta Itu Buta, Dodit Mulyanto Bahagia

Jum'at, 30 Agustus 2019 - 23:30 WIB
Jadi Pasangan Shandy...
Jadi Pasangan Shandy Aulia di Cinta Itu Buta, Dodit Mulyanto Bahagia
A A A
JAKARTA - Shandy Aulia kerap dipasangkan dengan aktor top dengan penampilan yang bisa membuat wanita klepek-klepek di film. Salah satu yang paling diingat adalah ketika Shandy disandingkan dengan Samuel Rizal di Eiffel … I’m in Love. Namun, di film Cinta Itu Buta, Shandy mendapatkan pasangan baru yang unik.

Pasangan Shandy di film Cinta Itu Buta adalah Dodit Mulyanto. Di film yang diadaptasi dari film Kita-Kita asal Filipina ini, Shandy dan Dodit akan menjalin hubungan asmara. Ini adalah film pertama di mana Dodit mendapatkan peran utama. Tak heran jika dia pun sangat bahagia.

"Saya sangat bangga ya, senang banget, saya kan main film baru-baru, Shandy sudah lama banget ya," kata Dodit Mulyanto, sambil tak berhenti tersenyum kepada SINDO seusai peluncuran trailler dan poster Cinta Itu Buta di Hongkong Cafe, jalan Sunda, kawasan Thamrin, Kamis (29/8).

Bagi Dodit, perannya di Cinta Itu Buta ini berbeda dengan peran-peran yang dia dapatkan sebelumnya. Dodit dikenal kerap berperan sebagai pemeran pendukung. "Dulu kan biasanya aku jadi penjaga toko, tukang ojek," kata Dodit.

Tak hanya mendapatkan peran utama, di Cinta Itu Buta, Dodit juga berkesempatan beradu akting dengan Shandy yang sudah lebih dahulu malang melintang di duia perfilman. Dodit mengatakan, dia ingin memanfaatkan kesempatan itu untuk menikmati peran yang dia dapatkan.

"Saya ingin memotivasi bahwa wajah pas-pasan bisa dapat cewek cantik... tapi cuma di film," ujar Dodit. Namun, dia kemudian meralat pernyataannya. "Bisa sih, tapi angel (bahasa Jawa: susah)," ucapnya.

Meski baru sekali mendapatkan peran utama, tapi, lawan main Dodit, Shandy Aulia, mengatakan, akting Dodit di Cinta Itu Buta ini termasuk natural dan tidak berlebihan. Shandy pun memberikan pujian padanya.

"Dodit termasuk yang sangat fleksibel ya bisa diapain aja, gampangan dan dia cepat adaptasi dengan lawan main jadi nggak susah bangun chemistry," kata Shandy.

Film Cinta Itu Buta disutradarai Rachmania Arunita. Meski merupakan adaptasi dari film Filipina, Rachmania melakukan sejumlah perubahan untuk menyesuaikan dengan kondisi penonton Indonesia. "Walau ini remake dari Filipina, kami ingin membuat yang beda, unik dan punya identitas tersendiri," ujar Rachmania.

Salah satu perbedaan besar adalah latar belakang. Film Kita-Kita berlatar belakang Jepang, sedangkan Cinta Itu Buta mengambil latar Korea. Film ini sebagian besar syuting di Busan.

"Korea relate sama masyarakat Indonesia yang suka dengan drama Korea juga K-Pop. Jadi ini bisa diterima oleh masyarakat Indonesia," kata Rachmania.

Cinta Itu Buta ini pun mengisahkan tentang pemandu wisata bernama Diah (Shandy Aulia) yang kehilangan penglihatan setelah putus dari kekasihnya Jun-Ho (Chae in woo). Film ini akan tayang mulai 10 Oktober 2019.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1055 seconds (0.1#10.140)