Halsey Bertahan di Musik Unik

Jum'at, 04 Oktober 2019 - 09:02 WIB
Halsey Bertahan di Musik Unik
Halsey Bertahan di Musik Unik
A A A
HALSEY dikenal sebagai penyanyi dan penulis lagu pendatang baru. Gaya musik yang unik dan suara khasnya membuatnya populer di industri musik.

Perempuan bernama lengkap Ashley Nicolette Frangipane ini lahir pada 29 September di Amerika Serikat. Sepanjang masa kecilnya, keluarga Ashley sering berpindah-pindah, dan orang tuanya mengerjakan banyak pekerjaan. “Pada saat saya mencapai masa remaja, saya telah terdaftar di enam sekolah yang berbeda karena sering pindah. Karena itulah, saya terbiasa berkemas dan pergi,”ujar Ashley, seperti dilansir Forbes.com.

Di sekolah menengah Ashley mulai tertarik pada dunia seni. Dia pun berpartisipasi dalam teater, danmerupakan editor buku tahunan sekolah. Ashley mulai menulis lagu ketika berusia tujuh belas tahun,dan selama 2012 ia mulai mem-posting video musiknya ke situs media sosial, seperti YouTube, Kik, dan Tumblr, dengan nama pengguna se7enteen black. Dia menjadi terkenal karena parodilagu Taylor Swift “I Knew You Were Trouble”(2012) yang terinspirasi oleh hubungan Swift dengan Harry Styles.

Ashley mulai menulis lagu sebagai cara untuk menyuarakan isi hati danpikirannya. Dia akhirnya pergi ke pesta dan bertemu dengan seorang produser yang memintanya untuk menyanyikan sebuah lagu. Alhasil, produser tersebut menyukai suaranya. “Sebuah lagu tentang mantan pacar saya yang berjudul Ghost yang diposting di SoundCloud beberapa minggu setelah direkam,” ujar Ashley.

Dalam beberapa jam, lagu Ghost mendapatkan popularitas online, dan kemudian dihubungi oleh beberapa label rekaman. Hingga akhirnya, Ashley pun memilih label rekaman Astralwerks pada 2014. Dia merasa label rekaman ini memberinya lebih banyak kebebasan kreatif daripada label lain yang menghubunginya.

Setelah menandatangani kontrak dengan label rekaman, dia memainkan banyak pertunjukan akustik di berbagai kota dengan beberapa nama panggung. “Saya akhirnya memilih nama Halsey sebagai nama panggung permanen. Karena itu adalah anagram dari nama depan saya. Nama ini juga terinspirasi dari nama stasiun Halsey Street di kereta apibawah tanah Kota New York di Brooklyn,tempat saya menghabiskan masa remaja,” ujar Halsey.

Tidak hanya sebagai penyanyi, Halsey juga terbukti berhasil sebagai penulis lagu melalui lagu-lagu keren yang dia ciptakan.Mulai dari nada-nada yang seru hingga lirik-liriknya yang dalam, Halsey memang berbakat dan kreatif dalam bermusik.Halsey hanya membutuhkan waktu 20 menit hingga 1 jam untuk menulis lagu. “Saya adalah seorang penyanyi pop indietapi dipengaruhi gaya musik electropop,synth-pop, pop art, pop alternatif, dan R&B,” ujar Halsey.

Halsey mulai tur dengan The Kookspada Agustus 2014 dan membawakan berbagai lagu ciptaannya sendiri. Dia memulai tur co-headlining dengan Young Rising Sonsia. Dia juga menjadi penyanyi pembuka untuk Imagine Dragons pada Tur Smoke+Mirrors (2015) selama leg Amerika Utara.

Dia kemudian mulai mengerjakan album studio debutnya dan membawakan lagu-lagu dari album di South bySouthwest pada tahun 2015. Album studio debut Halsey, Badlands dirilis pada 28 Agustus 2015. Album ini disertifikasi platinum oleh Asosiasi Industri RekamanAmerika Serikat. Empat single dirilis dari album tersebut semuanya mencapai kesuksesan komersial.

Halsey menjadi terkenal dengan lagu Closer (2016), sebuah kolaborasi dengan The Chainsmokers. Lagu ini menduduki puncak Billboard Hot 100 selama 12 minggu berturut-turut dan menduduki puncaktangga lagu dari 12 negara lain. “Lagu ini menjadi salah satu lagu yang paling sering ditayangkan di Spotify,” ujar Halsey.

Album studio keduanya, “Hopeless Fountain Kingdom” (2017), terdiri darilagu yang umumnya “radio friendly “dibanding album sebelumnya. Album ini menjadi album pertamanya yang mencapai puncak Billboard 200, dan mengeluarkan single Bad at Love, yang menjadi lagu top pertamanya di Billboard Hot 100 sebagai penyanyi solo.Pada 29 Oktober 2018 video musik dan lagu Without Me dirilis. Lagu ini kemudian menjadi single Halsey yang paling sukses sebagai penyanyi solo hingga saat ini. Lagu ini menjadi single nomor satu pertamanya di Billboard Hot 100. Lagu ini menduduki puncak tangga lagu selama dua minggu berturut-turut dan tetap di lima besar selama 22 minggu. Album studio ketiga Halsey yang akan datang, “Manic”,diharapkan akan dirilis pada tahun 2020 mendatang. (Dwi Nur Ratnaningsih)
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3681 seconds (0.1#10.140)